STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH ADIWIYATA DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN (Studi Komparasi di SMP Negeri 6 dan SMP Negeri 9 Salatiga Tahun 2020)

Munawaroh, Rif'ah (2020) STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH ADIWIYATA DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN (Studi Komparasi di SMP Negeri 6 dan SMP Negeri 9 Salatiga Tahun 2020). Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
TESIS CLEAR.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kegelisahan penulis melihat perilaku peserta didik yang tidak peduli lingkungan, sementara itu Guru PAI masih berkutat pada penyampaian materi aspek ibadah mahdah dan belum menampakkan peran nyata dalam menangani masalah tersebut. Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang tergolong jenis studi komparasi dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Sikap kepedulian peserta didik SMP Negeri 6 Salatiga terhadap lingkungan, di antaranya: di dalam kelas antusias melaksanakan gerakan SEMUT; di luar kelas antusias mengikuti jum’at bersih. Sementara itu sikap kepedulian peserta didik SMP Negeri 9 Salatiga terhadap lingkungan di antaranya di dalam kelas piket kelas jarang dilaksanakan, kelas sering kotor dan berantakan; di luar kelas masih banyak yang membuang bungkus makanan sembarangan, 2) Strategi Guru PAI SMP Negeri 6 Salatiga dalam pembentukan karakter peduli lingkungan meliputi: (a) strategi di dalam kelas, di antaranya: integrasi materi PAI dengan karakter peduli lingkungan, gerakan SEMUT, keteladanan, (b) strategi di luar kelas, di antaranya: ceramah saat jum’at religi, bersih masjid oleh siswi yang haid saat shalat dhuha, gerakan 1 siswa 1 botol air. Sementara itu, strategi Guru PAI SMP Negeri 9 Salatiga meliputi: (a) strategi di dalam kelas, di antaranya: integrasi materi PAI dengan karakter peduli lingkungan, memberi pembinaan setiap awal pelajaran, dan keteladanan; (b) strategi di luar kelas, di antaranya: pembinaan saat tadarus jum’at pagi, menyiram tanaman vertikal, pembentukan kader adiwiyata, 3) Faktor pendukung Guru PAI SMP Negeri 6 Salatiga di antaranya: kerja sama yang baik antar teman-teman guru, kebijakan berwawasan lingkungan, serta komite dan wali murid yang peduli, namun hambatannya ketika musim kemarau sekolah kesulitan air. Sementara itu, faktor pendukung Guru PAI SMP Negeri 6 Salatiga di antaranya: kerja sama yang baik antar teman-teman guru, kebijakan sekolah berwawasan lingkungan, adanya kader adiwiyata, dan hambatannya yaitu kebiasaan tidak disiplin ketika di rumah terbawa ke sekolah. Kata Kunci: Sikap Peduli Lingkungan, Strategi Pembentukan Karakter, Guru Pendidikan Agama Islam, Sekolah Adiwiyata

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: ?? PASCA-PAI ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 16 Nov 2020 23:04
Last Modified: 16 Nov 2020 16:09
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/10000

Actions (login required)

View Item View Item