PENGARUH KEMUDAHAN DAN FITUR LAYANAN TERHADAP PENGGUNAAN MOBILE BANKING DENGAN MINAT BERTRANSAKSI ULANG SECARA ONLINE SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI KASUS MAHASISWA FEBI IAIN SALATIGA TAHUN 2016-2020)

Marisa, Serli (2021) PENGARUH KEMUDAHAN DAN FITUR LAYANAN TERHADAP PENGGUNAAN MOBILE BANKING DENGAN MINAT BERTRANSAKSI ULANG SECARA ONLINE SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI KASUS MAHASISWA FEBI IAIN SALATIGA TAHUN 2016-2020). [UNSPECIFIED]

[img] Text
SKRIPSI_SERLI MARISA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kemudahan dan fitur layanan terhadap penggunaan mobile banking dengan minat bertransaksi ulang secara online sebagai variabel moderating (studi kasus mahasiswa FEBI IAIN Salatiga tahun 2016 sd 2020). Variable yang digunakan adalah Kemudahan, fitur layanan, penggunaan mobile banking dan minat bertransaksi ulang secara online. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini melalui penyebaran kuesioner yang diajukan kepada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Salatiga pada tahun 2016-2020. Sampel yang diambil sebanyak 100 responden dengan menggunakan teknik simple random sampling. Data yang diperoleh kemudian diolah dengan menggunakan alat bantu aplikasi SPSS for windows version 25. Analisis dalam penelitian ini menggunakan uji instrument (uji validitas dan uji reliabilitas), uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas, dan uji linieritas), uji statistis (uji Uji F test, uji T test, dan uji koefisien determinasi R2 ), dan uji MRA (Moderated Regression Analysis). Hasil uji T test menunjukkan bahwa kemudahan dan fitur layanan berpengaruh positif signifikan terhadap penggunaan mobile banking. Uji MRA (Moderated Regression) menunjukan bahwa minat bertransaksi ulang secara online sebagai variabel intervening mampu memoderasi kemudahan dan fitur layanan terhadap penggunaan mobile banking. Kata Kunci: Kemudahan, Fitur Layanan, Penggunaan Mobile Banking, Minat Bertransaksi Ulang secara Online

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 10 Jun 2021 14:12
Last Modified: 10 Jun 2021 08:16
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/10775

Actions (login required)

View Item View Item