KONSEP PENDIDIKAN KARAKTER DALAM AL-QUR’AN SURAT LUQMAN AYAT 12-19(TELAAH ATAS KITAB TAFSIR AL-MISBAH

Himawati, Ninik (2016) KONSEP PENDIDIKAN KARAKTER DALAM AL-QUR’AN SURAT LUQMAN AYAT 12-19(TELAAH ATAS KITAB TAFSIR AL-MISBAH. Other thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan.

[img] Text
NINIK HIMAWATI 111 11 127.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep pendidikan karakter dalam Al-Qur’an Surat Luqman Ayat 12-19. Pertanyaan utama yang ingin dijawab melalui penelitian ini adalah: 1. Bagaimanakah konsep pendidikan karakter dalam Al-Qur’an Surat Luqman Ayat 12-19 telaah atas kitab tafsir Al-Misbah2. Bagaimana penerapan konsep pendidikan karakter dalam Al-Qur’an surat Luqman ayat 12-19 dalam konteks pendidikan karakter masa kini. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kepustakaan (library research), sedangkan metode yang digunakan adalah metode analisis (content analysis). Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif, yaitu menjelaskan dan menguraikan makna yang terkandung dalam sumber utama yaitu kitab tafsir Al-Misbah yang menggunakan metode tahlili dalam menafsirkan ayat-ayat Al-Qur’an, serta menganalisis dan menguraikan makna yang terkandung dalam sumber-sumber sekunder kemudian diperoleh suatu hasil interpretasi guna menjawab pertanyaa yang ada. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) konsep pendidikan karakter yang terdapat dalam Al-Qur’an surat Luqman ayat 12-19 hasil telaah kitab tafsir Al-Misbah adalah pendidikan Tauhid, Pendidikan Ibadah, Dakwah dan Pendidikan Akhlak (2) Penerapan konsep pendidikan karakter dalam Al-Qur’an surat Luqman ayat 12-19 dalam konteks pendidikan karakter masa kini adalah dengan cara penanaman nilai-nilai yang dilakukan setiap hari baik di lingkungan keluarga maupun di lingkungan sekolah, sehingga diharapkan mampu menjadikannya kebiasaan yang baik agar nilai-nilai tersebut dapat dijadikan pondasi yang kokoh dalam karakter seseorang.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama
Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 Mar 2017 03:22
Last Modified: 09 Mar 2017 03:22
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/1100

Actions (login required)

View Item View Item