PEMBENTUKAN KONDISI KHUSYU’ PARA SANTRI DALAM MUJAHADAH NIHADLUL MUSTAGHFIRIN DI PONDOK PESANTREN AL-ISTI’ANAH JOMBOR KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2021

Lestari, Rizki Dwi (2021) PEMBENTUKAN KONDISI KHUSYU’ PARA SANTRI DALAM MUJAHADAH NIHADLUL MUSTAGHFIRIN DI PONDOK PESANTREN AL-ISTI’ANAH JOMBOR KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2021. [UNSPECIFIED]

[img] Text
PAI_RIZKI DWI LESTARI_23010170280.pdf

Download (2MB)

Abstract

Lestari, Rizki Dwi. 2021. Pembentukan Kondisi Khusyu’ Para Santri Dalam Mujahadah Nihadlul Mustaghfirin Di Pondok Pesantren Al-Isti’anah Jombor Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang Tahun 2021. Skripsi. Salatiga: Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dr. Ahmad Sultoni, M.Pd. Kata Kunci:, Pembentukan Khusyu’, Santri, Mujahadah Nihadlul Mustagfirin Dalam penelitian ini memiliki 2 tujuan yaitu : 1) Untuk membentuk kondisi khusyu’ para santri dalam mujahadah Nihadlul Mustaghfirin di Pondok Pesantren Al-Isti’anah Jombor. 2) Untuk mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat pembentukan kondisi khusyu’ para santri dalam mujahadah Nihadlul Mustaghfirin di Pondok Pesantren Al-Isti’anah Jombor. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Sumber data yang diperoleh berasal dari sumber data primer yang merupakan sumber yang berasal dari pengamatan dan wawancara pengasuh, ustadz-ustadzah dan santri pondok pesantren Al-Isti’anah. Sumber data yang lainnya diperoleh dari sumber data sekunder yang berasal dari dokumen, foto dan segala sesuatu yang berasal dari pondok pesantren Al-Isti’anah. Pada penelitian ini informasi diperoleh dari santri, pengasuh, ustadz-ustadzah Pondok Pesantren Al-Isti’anah Jombor Tuntang Semarang. Informan yang terlibat dalam penelitian ini berjumlah 8 orang yang terdiri dari dua pengasuh, dua ustadz-ustadzah dan empat santri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Dalam membentuk kondisi khusyu’ pada santri dalam melaksanakan mujahadah Nihadlul Mustaghfirin diperlukan persiapan baik dengan cara mempersiapkan hal-hal yang perlu dilakukan pra maupun dalam proses mujahadah. Cara membentuk khusyu’ dengan mempunyai niat yang ikhlas, fokus dengan apa yang sedang dilakukan, mengetahui makna atau arti dari bacaan yang dibaca, mengingat hajat, kondisi yang mendukung. Kemudian dalam pra (sebelum) mujahadah yang perlu dipersiapkan yaitu niat, hati yang suci, pakaian yang bersih dan suci, memilih tempat duduk yang nyaman, istirahat yang cukup. Dan dalam proses sebaiknya para santri memperhatikan hal-hal berikut ini agar dapat menjaga kekhusyu’an ketika mujahadah diantaranya: dilarang berbicara saat mujahadah berlangsung sampai selesai, fokus, menghayati bacaan yang diucapkan, menyadari bahwa Allah melihat kita, tidak terpengaruh dengan lingkungan sekitar. Faktor pendukung dan penghambat pembentukan kondisi khusyu’ para santri dalam mujahadah nihadlul mustaghfirin di Pondok Pesantren Al-Isti’anah Jombor. Adapun faktor pendukung yang dapat membentuk kekhusyu’an para santri dalam mujahadah di Pondok Pesantren Al-Isti’anah antara lain diperlukan kondisi fisik maupun psikis yang baik, ketepatan dalam memilih waktu mujahadah, dan lingkungan yang mendukung. Sedangkan faktor penghambat pembentukan kekhusyu’an pada diri santri yaitu kurangnya kesadaran diri, kurang tepatnya dalam memilih waktu, dan lingkungan yang ramai.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 27 Jul 2021 13:01
Last Modified: 11 May 2022 12:12
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/11302

Actions (login required)

View Item View Item