RESTIWI, ANGGIA PUTRI (2021) PEMBINAAN SIKAP KEAGAMAAN DAN LOYALITAS KERJA KARYAWAN DI DAPUR RUMAHAN ONLINE VINO DESA KRAGILAN KECAMATAN MOJOSONGO KABUPATEN BOYOLALI TAHUN 2021. [UNSPECIFIED]
Text
Alhamdulillh ACC SKRIPSI ANGGIA PR 23010170120.doc.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mendeskripsikan pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan di perusahaan Dapur Rumahan Online Vino. Pertanyaan utama yang dijawab dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan di Dapur Rumahan Online Vino? (2) Apa saja faktor penghambat dalam pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan di Dapur Rumahan Online Vino? (3) Apa saja faktor pendukung pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan di Dapur Rumahan Online Vino? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data berupa observasi dengan mengamati objek yang diteliti, wawancara untuk mendapatkan informasi atau data dari responden yang telah ditentukan, dan dokumentasi yang menjadi bukti dari penelitian. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder, sumber data primer berasal dari hasil wawancara dan observasi, sedangkan sumber data sekunder berasal dari dokumen atau buku yang mendukung penelitian. Untuk pengecekan keabsahan data menggunakan metode triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan di Dapur Rumahan Online Vino yaitu, melakukan pendekatan dengan memberikan keteladanan berupa pembiasaan yang baik kepada para karyawan, memberikan nasehat dan saling mengingatkan antara pimpinan dan karyawan maupun antar karyawan satu dengan yang lainnya. Adapun kegiatan yang dapat membina sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan adalah membiasakan shalat tepat waktu, melakukan shalat sunnah seperti shalat dhuha, melakukan tadarus Al-Qur’an, mengadakan kegiatan Jum’at berkah, dan kegiatan gerakan peduli sesama. Faktor penghambat dalam pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan secara garis besar adalah perbedaan karakter antar karyawan, kesibukan karyawan, dan perbedaan pendapat. Faktor yang mendukung dalam pembinaan sikap keagamaan dan loyalitas kerja karyawan cukup beragam diantaranya kemauan yang ada dalam diri seorang karyawan, keteladanan, adanya komunikasi yang baik antar karyawan, dan rasa nyaman.
Item Type: | UNSPECIFIED |
---|---|
Subjects: | Agama > Manajemen dan Ekonomi Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 08 Aug 2021 05:26 |
Last Modified: | 07 Aug 2021 22:30 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/11344 |
Actions (login required)
View Item |