Rahmawati, Noviana Heni (2016) Konsep Pendidikan Jasmani Dalam Kitab Zaadul Ma’ad Karangan Ibnu Qayyim Al Jauziyah. Other thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan.
Text
Noviana Heni Rahmawati 111-12-091.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang konsep pendidikan jasmani menurut Ibnu Qayyim Al Jauziyah. Fokus penelitian yang akan dikaji adalah: 1. Bagaimana pendapat Ibnu Qayyim tentang konsep Pendidikan Jasmani? , 2. Bagaimana relevansi pendidikan jasmani menurut Ibnu Qayyim Al Jauziyah dalam pendidikan Islam?. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kepustakaan ( Library research), yaitu penelitian yang memfokuskan pembahasan pada literatur-literatur baik berupa buku, jurnal, makalah, maupun tulisan-tulisan lainnya. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) konsep Pendidikan Jasmani menurut Ibnu Qayyim adalah :Ibnu Qayyim menjelaskan bahwa islam mengarahkan manusia agar menjaga selalu kesehatan, menolak berbagai penyakit fisik maupun jiwa; Menurut Ibnu Qayyim tidak semua permainan dalam olahraga boleh dilakukan; Ibnu Qayyim berpendapat bahwa, waktu yang paling baik untuk melakukan olahraga adalah ketika setelah tercernanya makanan secara sempurna; Menurut Ibnu Qayyim kurikulum pada pendidikan jasmani adalah: Menunggang kuda, melempar lembing, gulat, lomba lari, memanah dan renang;Menurut Ibnu Qayyim manfaat olahraga ada tiga, yaitu: menjaga kesehatan, menguatkan jasmani dan mendapatkan pahala yang berlimpah; Menurut Ibnu Qayyim sarana yang tepat bagi pendidikan olah raga adalah syiar (bentuk) ta’abuddiyah (beribadah) yang telah diperintahkan oleh Allah atas hamba-hamba –Nya, seperti shalat dan ibadah haji. (2) Relevansi Pendidikan Jasmani menurut Ibnu Qayyim dalam pendidikan Islam yaitu, dari semua konsep pendidikan jasmani yang dipaparkan Ibnu Qayyim di dalam kitab Zaadul Ma’ad hanya sebagian yang di praktekkan dalam pendidikan islam.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 10 Mar 2017 04:12 |
Last Modified: | 10 Mar 2017 04:12 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/1147 |
Actions (login required)
View Item |