PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK MATEMATIKA MELALUI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM BERTEMAKAN KEBUDAYAAN LOKAL SEBAGAI SOLUSI ALTERNATIF DALAM PEMBELAJARAN DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0

Hidayah, Nana Apriana Nur (2021) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK MATEMATIKA MELALUI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM BERTEMAKAN KEBUDAYAAN LOKAL SEBAGAI SOLUSI ALTERNATIF DALAM PEMBELAJARAN DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0. [UNSPECIFIED]

[img] Text
SKRIPSI NANA ANH_23070170117-dikompresi.pdf

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran komik matematika melalui media sosial instagram bertemakan kebudayaan lokal sebagai solusi alternatif dalam pembelajaran di era revolusi industri 4.0 yang layak untuk digunakan dari segi kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Analysis, untuk menentukan masalah dan solusi yang tepat. Design, yaitu (a)merancang materi dan tujuan pembelajaran; (b) membuat sketsa nama, tokoh, dan karakter; (c) menyusun naskah beserta contoh soal; (d) membuat story board;(e)membuat tata letak isi feed instagram . Development, merupakan proses finishing pembuatan media/produk. Implementation dilakukan uji validasi produk oleh 1 ahli materi dan 1 ahli media, dan diuji cobakan secara terbatas kepada siswa dan guru di kelas VIII A SMP N 4 Salatiga materi pola bilangan. Evaluation, dilakukan sebagai bahan revisi terakhir untuk penelitian selanjutnya berdasarkan komentar dan saran dari respon guru dan siswa. Metode pengambilan data pada penelitian ini yaitu observasi, wawancara, angket, studi pustaka, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata kevalidan sebesar 4,15 dengan kategori valid, rata-rata kepraktisan sebesar 4,27 dikategorikan praktis, dan rata-rata tes hasil belajar/evaluasi siswa memperoleh hasil 8,5 sehingga dikategorikan efektif terhadap hasil belajar siswa. Kata Kunci : Pengembangan, Media Pembelajaran, Instagram, Komik Matematika

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: ?? MAT ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 Dec 2021 15:43
Last Modified: 09 Dec 2021 09:25
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/12454

Actions (login required)

View Item View Item