HUBUNGAN ANTARA TINDAKAN BULLYING DENGAN SELF ESTEEM PADA SISWA KELAS X DI MAN SALATIGA

CAHYATI, AGUSTIN DWI (2021) HUBUNGAN ANTARA TINDAKAN BULLYING DENGAN SELF ESTEEM PADA SISWA KELAS X DI MAN SALATIGA. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
Skripsi Agustin Munaqosyah terbaru plus scan dan revisi refrensi.pdf

Download (3MB)

Abstract

Cahyati, Agustin Dwi. 2021. Hubungan Antara Tindakan Bullying Dengan Self Esteem Pada Siswa Kelas X Di MAN Salatiga. Skripsi. Salatiga: Program studi Psikologi Islam Fakultas Dakwah Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Agung Suprapto, M.Eng. Penelitihan terdahulu menunjukkan bahwa siswa yang menjadi korban tindakan bullying biasanya memiliki self esteem yang rendah., tindakan bullying terbukti memberikan dampak negatif bagi korban terkhusus pada perkembangan psikososialnya. Berdasarkan permasalahan tersebut tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui tingkat tindakan bullying pada siswa kelas X di MAN Salatiga. (2) untuk mengetahui tingkat self esteem pada siswa kelas X di MAN Saltiga. (3) untuk mengetahui apakah ada hubungan antara tindakan bullying dengan self esteem pada siswa kelas X di MAN Salatiga. Penelitian ini berjenis kuantitatif dengan pendekatan korelasional, jumlah sampel penelitian ini adalah 81 siswa dari total populasi 396. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah penyebaran kuisioner. Teknik analisis data adalah uji persyaratan analisis data (normalitas, linearitas, dan hipotesis). Hasil penelitian diketahui bahwa: 1) tingkat bullying pada siswa keas X di MAN Salatiga memiliki kategori sedang yaitu dengan presentase 67% sebanyak 55 orang; 2) tingkat self esteem pada siswa kelas X di MAN Salatiga memiliki kategori sedang dengan presentase 79% dengan jumlah 64 orang; 3) terdapat hubungan negatif yang signifikan antara bullying dengan self esteem pada siswa kelas X di MAN Salatiga yang telah diperoleh nilai signifikansinya 0,001< 0,05. Data ini diperoleh beradasarkan analisis correlation Pearson’s yang menunjukkan bahwa hipotesis diterima. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi self esteem seseorang maka semakin rendah tindakan bullying yang terjadi. Dan begitu juga sebaliknya jika self esteem seseorang rendah maka tindakan bullying yang terjadi juga semakin tinggi, maka hipotesis dalam penelitian ini diterima. Kata Kunci : Bullying, Self Esteem, Siswa

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu murni
Divisions: Fakultas Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 13 Dec 2021 17:31
Last Modified: 13 Dec 2021 10:35
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/12483

Actions (login required)

View Item View Item