arifin, eka nur (2021) STRATEGI GURU DALAM PEMBELAJARAN ANAK HIPERAKTIF ( STUDI DI KELAS 1 SLB BINA KARYA INSANI KABUPATEN KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2021/2022 ). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
EKA NUR ARIFIN 23040170067 PGMI.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk 1) mendeskripsikan perilaku anak hiperaktif 2) untuk menemukan strategi guru dalam menangani anak hiperaktif 3) untuk menganalisis kendala dan solusi dalam menangani anak hiperaktif di SLB Bina Karya Insani Kabupaten Karanganyar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan subjek penelitian 2 anak hiperaktif dan responden penelitian ini yaitu kepala sekolah, guru kelas 1, dan orangtua siswa anak hiperaktif. Pengumpul data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan langkah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) perilaku anak hiperaktif meliputi: banyak gerak, susah untuk bisa fokus, menganggu temannya yang lain, mudah bosan, sulit untuk di kendalikan, dan tidak kenal lelah. 2) strategi dalam menangani anak hiperaktif meliputi: merubah tempat duduk siswa yang hiperaktif di depan meja guru, menghindari tempat duduk dekat jendela, terapi bermain, menguatkan dengan kontak fisik, memberikan reward dan punishment. 3) kendala dan solusi dalam menangani anak hiperaktif meliputi: sering menganggu teman saat pembelajaran bisa menggunakan strategi merubah tempat duduk, sulit untuk diam gunakan strategi terapi bermain, dimasa pandemi guru harus home visit, kadang terhalang biaya gunakan stratagi bermusyawarah yang hasilnya bisa diambilkan dari dana BOS sekolah dan subsidi silang dari orangtua murid yang mampu, dan kurangnya kerjasama antara pendidik dan orangtua siswa gunakan strategi bermusyawarah bersama yang hasilnya orangtua harus ikut mendukung guru dalam penyampaian materi melalui media online.
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 21 Dec 2021 02:00 |
Last Modified: | 21 Dec 2021 02:00 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/12535 |
Actions (login required)
View Item |