Blended Learning Sebagai Realisasi Kurikulum Darurat Covid-19 di MI Kecamatan Undaan, Kudus

Mukniah, (2022) Blended Learning Sebagai Realisasi Kurikulum Darurat Covid-19 di MI Kecamatan Undaan, Kudus. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
fix ongoing print.pdf

Download (1MB)

Abstract

Mukniah. 2021. Blended Learning Sebagai Realisasi Kurikulum Darurat Covid-19 di MI Kecamatan Undaan, Kudus Penelitian ini bertujuan untuk: (1) meganalisis penerapan Blended learning di masa pandemi Covid-19 di MI Nahdlatus Shibyan Ngemplak dan MI Maslakhul Falah Glagahwaru, Kecamatan Undaan Kudus, (2) menganalisis hambatan dan solusi penerapan Blended Learning di MI Nahdlatus Shibyan Ngemplak dan MI Maslakhul Falah Glagahwaru, Kecamatan Undaan Kudus. Penelitian ini lebih menekankan pada jenis field research (penelitian kancah lapangan) dan bersifat kualitatif, dengan metode pengumpulan data yang berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan temuan penelitian ini, menunjukkan bahwa MI Nahdlatus Shibyan Ngemplak dan MI Maslakhul Falah Glagahwaru dalam menerapkan Blended Learning untuk merespon pembelajaran pada masa pandemi Covid-19. Selain itu, pelaksanaannya telah memenuhi intruksi pemerintah dan dilaksanakan sesuai dengan prosedur proses pembelajaran. Sebagai bagian dari kurikulum darurat Covid-19, konsep Blended Learning diterapkan di kedua madrasah tersebut sejak tahun ajaran 2020/2021. Proses penerapan Blended Learning terbagi menjadi dua tahapan yaitu perencanaan dan pelaksanaan. Dalam pelaksanaannya, baik pada jarak jauh dan tatap muka telah sesuai dengan tahapan sintaks Blended Learning, yang meliputi pencarian informasi, akuisisi, dan sintesis. Guru memiliki peran sebagai mediator dalam kegiatan belajar mengajar tidak dpaat dipisahkan dari keberhasilan penerapan Blended Learning. Pengelolaan kelas, pengelolaan kegiatan pembelajaran, teknik pembelajaran serta segala sesuatu yang mendukung pembelajaran merupakan contoh taktik yang dipersiapkan. Ditemukan hambatan dalam penerapan Blended Learning, antara lain kurangnya sarana dan prasarana, kurangnya fasilitas yang dimiliki siswa, serta lemahnya dukungan orang tua. Kemudian dari hambatan-hambatan yang ditemukan, maka diperlukannya strategi untuk menyelesaikan masalah tersebut. Kata Kunci : Blended Learning, Penerapan, Kurikulum Darurat, Pandemi Covid-19

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Pascasarjana > S2 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 02 Jan 2022 00:45
Last Modified: 19 Apr 2022 08:52
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/12671

Actions (login required)

View Item View Item