Fitriana, Nabilla Nur (2022) PENGARUH PENGANGGURAN, ZAKAT DAN INFLASI TERHADAP KEMISKINAN DI INDONESIA TAHUN 2012-2019 DENGAN PERTUMBUHAN EKONOMI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
T SKRIPSI NABILLA 63020170151- full print up repos.pdf Download (1MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti pengaruh pengangguran, zakat, dan inflasi terhadap kemiskinan di Indonesia tahun 2012-2019 dengan pertumbuhan ekonomi sebagai variabel intervening. Metode dalam penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan data sekunder. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah data yang didapat dari Badan Pusat Statistik (BPS), Bank Indonesia (BI), Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Selama kurun waktu delapan tahun yang diawali dari tahun 2012 sampai dengan tahun 2019. Dalam pemilihannya, sampel yang diambil pun bertujuan sehingga menggunakan non-probability sampling, dengan jenis purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis jalur atau path analysis, yang diolah dengan menggunakan eviews 10. Hasil dari analisis menunjukan bahwa pengangguran memiliki pengaruh positif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Zakat memiliki pengaruh negatif tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Inflasi memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Pengangguran memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kemiskinan. Zakat memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap kemiskinan. Inflasi memiliki pengaruh positif tidak signifikan terhadap kemiskinan. Pertumbuhan ekonomi memiliki pengaruh negatif tidak signifikan terhadap kemiskinan. Kata Kunci: pengangguran, zakat, inflasi, kemiskinan, dan pertumbuhan ekonomi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 22 Feb 2022 16:42 |
Last Modified: | 15 Mar 2022 09:20 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13045 |
Actions (login required)
View Item |