Afifah, (2022) PENGARUH GAYA MENGAJAR PERSONALISASI GURU TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA KELAS 3 SD NURUL HIKMAH IBNAZZAMAN RINGINHARJO SRAGEN TAHUN AJARAN 2020/2021. [UNSPECIFIED]
Text
AFIFAH (23040160026) PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH S1.pdf Download (2MB) |
Abstract
Pengaruh Gaya Mengajar Personalisasi merupakan gaya mengajar personalisasi yang dilakukan bedasarkan atas atas minat, pengalaman dan pola pekembangan mental siswa, perkembangan emosional dan penyuaian diri dalam lingkungan sosial, sebagaimana perkembangan kecerdasannya. Peran guru adalah untuk menuntun dan membantu perkembangan itu melalui pengalaman belajar. Oleh karena itu guru harus mempunyai kemampuan dalam mengasuh, serta bertindak sebagai narasumber sehingga minat belajar siswa akan meningkat karena merasa nyaman dalam belajar yang berimbas pada kognitif, afektif dan psikomotoik siswa yang akan mempengaruhi pada peningkatan nilai pelajaran dan nilai-nilai dan norma-norma dalam masyarakat disekitarnya. Siswa SD Nurul Hikmah Ibnazzaman telah diketahui memiliki minat belajar yang sangat baik. Senada dengan minat belajar siswa yang sudah baik gaya mengajar guru dalam mengajar juga sudah baik, sesuai dengan akar masalah yang ada maka rumusan masalah dalam Penelitian ini adalah apakah ada pengaruh gaya mengajar personalisasi terhadap minat belajar siswa kelas 3 di SD Nurul Hikmah Ibnazzaman Ringinharjo Sragen Tahun Ajaran 2020/2021? Adapun tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh gaya mengajar personalisasi terhadap minat belajar siswa kelas 3 di SD Nurul Hikmah Ibnazzaman Ringinharjo Sragen Tahun Ajaran 2020/2021 Bentuk penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif, adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 3 yang berjumlah 46 siswa, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 46 siswa yang dipilih secara acak dengan menggunakan teknik Purposive Sampling yaitu dengan dipilihkan kelas atau sampelnya oleh guru kelas dan tidak dapat dipilih sendiri. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu angket sebagai metode pokok, dokumentasi sebagai metode pendukung.. kemudian teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan rumus Chi Kuadrat (X2). Berdasarkan hasil penelitian diketahui sebanyak 24 siswa atau 52,17% menjawab menjawab bahwagaya mengajar pesonalilasi yang diberikan oleh guru kategori cukup, dan besarnya minat belajar sebanyak 25 siswa atau 54,34% menjawab dengan kategori cukup. Dan besarnya pengaruh gaya mengajar personalisasi terhadap minat belajar siswa dibuktikan dengan harga (X2) sebesar 9,802 lebih besar dari harga Chi Kuadrat tabel (X2Tabel) pada signifikansi 5% sebesar 9,488 dengan tingkat keterkaitan sedang. Maka Ha¬diterima, sehingga diketahui ada pengaruh positif anatara gaya mengajar dengan minat belajar siswa di SD Nurul Hikmah Ibnazzaman Ringinharjo Sragen T.A 2020/2021
Item Type: | UNSPECIFIED |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 10 Mar 2022 14:27 |
Last Modified: | 10 Mar 2022 07:31 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13205 |
Actions (login required)
View Item |