Fitriyani, Arum Teguh (2022) PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, STRUKTUR MODAL, DAN CURRENT RATIO TERHADAP PROFITABILITAS DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN DALAM INDEKS JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) TAHUN 2016-2020. [UNSPECIFIED]
Text
inbound999988636911901289.pdf Download (2MB) |
Abstract
Berdirinya suatu usaha tentunya didasari oleh beberapa hal, salah satunya yaitu untuk mendapatkan laba atau keutungan. Keuntungan suatu perusahaan tentunya akan mengalami kenaikan dan penurunan, hal-hal yang dapat mempengaruhi naik turunnya laba suatu perusahaan diantaranya adalah mengenai pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan, struktur modal, dan current ratio. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh corporate sosial responsibility, struktur modal, dan current ratio terhadap profitabilitas yang dimoderasi oleh ukuran perusahaan. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan populasi penelitian pada perusahaan yang terdaftar pada jakarta islamic index yang berjumlah 30 perusahaan. Teknik pengambilan sampelnya menggunakan teknik purposing sampling, sehingga untuk penarikan sample pada penelitian ini berjumlah 12 perusahaan yang terdaftar pada JII periode 2016-2020. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis data statistik deskriptif. Hasil penelitian ini menunukkan bahwa variabel corporate social responsibility, struktur modal, dan current ratio secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel profitabilitas. Corporate social responsibility tidak memiliki pengaruh pada profitabilitas, struktur modal memiliki pengaruh negatif signifikan pada profitabilitas, current ratio tidak memiliki pengaruh yang signifikan pada profitabilitas, ukuran perusahaan tidak memiliki pengaruh yang signifikan pada profitabilitas, ukuran perusahan tidak mampu memoderasi corporate social responsibility, struktur modal, dan current ratio pada profitabilita. Kata Kunci: Corporate Social Responsibility, Struktur Modal, Current Ratio, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan.
Item Type: | UNSPECIFIED |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi |
Divisions: | ?? AKS ?? |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 05:35 |
Last Modified: | 15 Jun 2022 22:44 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13589 |
Actions (login required)
View Item |