Mawaliya, Siti Chifti (2022) PENGARUH ETOS KERJA, MOTIVASI KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DENGAN RELIGIUSITAS SEBAGAI VARIABEL MODERATING STUDI KASUS PADA UMKM SINGKONG KEJU D-9. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
SKRIPSI_63040170038_SITI CHIFTI MAWALIYA.pdf Download (2MB) |
Abstract
Mawaliya, Siti Chifti. 2022. PENGARUH ETOS KERJA, MOTIVASI KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN DENGAN RELIGIUSITAS SEBAGAI VARIABEL MODERATING STUDI KASUS PADA UMKM SINGKONG KEJU D-9. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Program Studi Manajemen Bisnis Syariah S1, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga. Pembimbing: Qi Mangku Bahjatulloh, Lc,. M.SI. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Etos Kerja, Motivasi Kerja, dan Lingkungan Kerja terhadap Produktivitas Kerja Karyawan dengan Religiusitas sebagai Variabel Moderating. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan di UMKM Singkong Keju D-9, teknik pengambilan dengan menggunakan purposive sampling yang berjumlah 57 responden. Data yang diperoleh kemudian diolah dengan alat SPSS 25. Teknik analisis yang digunakan adalah uji statistic melalui uji Ftest, uji R2, uji regresi dan analisis regresi linier berganda (MRA). Hasil penelitian yang diperoleh dari uji t menemukan bahwa etos kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan. Motivasi kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan. Religiusitas mampu memperkuat pengaruh etos kerja terhadap produktivitas kerja karyawan. Religiusitas mampu memperkuat pengaruh motivasi kerja terhadap produktivitas kerja karyawan. Religiusitas mampu memperkuat pengaruh lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan. Kata kunci: Etos Kerja, Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Produktivitas Kerja Karyawan, dan Religiusitas.
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Agama > Manajemen dan Ekonomi Islam |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 30 Jun 2022 17:29 |
Last Modified: | 30 Jun 2022 17:29 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13724 |
Actions (login required)
View Item |