PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MATERI IKHLAS, SABAR, DAN PEMAAF MELALUI MODEL BLENDED LEARNING DAN APLIKASI MICROSOFT TEAMS PADA SISWA KELAS VII F SMP NEGERI 9 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2021/2022

dewi, Salsabila nova (2022) PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MATERI IKHLAS, SABAR, DAN PEMAAF MELALUI MODEL BLENDED LEARNING DAN APLIKASI MICROSOFT TEAMS PADA SISWA KELAS VII F SMP NEGERI 9 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2021/2022. [UNSPECIFIED]

[img] Text
SALSABILA NOVA DEWI 23010810141.pdf

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar PAI dan Budi Pekerti materi ikhlas, sabar dan pemaaf melalui model blended learning dengan menggunakan aplikasi Microsoft Teams pada siswa kelas VII E SMP N 9 Salatiga tahun pelajaran 2021/2022. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII F yang terdiri dari 13 laki-laki dan 9 perempuan. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini terdiri dari 2 siklus yang setiap siklusnya merupakan rangkaian kegiatan yang masing-masing terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refklesi. Pengumpulan data menggunakan teknik tes, observasi, wawancara dan dokumentasi. Indikator keberhasilan pada penelitian ini adalah secara individu peserta didik mendapat nilai diatas KKM yaitu 76 atau ketuntasan secara klasikal siswa mencapai KKM di atas 85%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model blended learning dan aplikasi Microsoft Teams dapat meningkatkan hasil belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam pada siswa kelas VII F SMP N 9 Salatiga tahun pelajaran 2021/2022. Hal ini terlihat dari 22 siswa sebelum diterapkan model blended learning dan aplikasi Microsoft Teams yang mendapat nilai di atas KKM sebanyak 22,7% atau 5 siswa dengan nilai rata-rata 56,6. Pada siklus I terjadi peningkatan tetapi belum mencapai kriteria ketuntasan klasikal yaitu menjadi 45,5% atau 10 siswa yang tuntas dengan nilai rata-rata 63,6. Pada siklus II sudah mampu mencapai ketuntasan klasikal sebesar 86,36% atau 19 siswa dengan nilai rata-rata 86,2. Dengan demikian, hasil belajar yang diperoleh siswa dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 40,86%.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 01 Jul 2022 18:36
Last Modified: 04 Jul 2022 13:38
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13756

Actions (login required)

View Item View Item