Mufidah, Zidny (2022) ANALISA BANTUAN PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH), PENDAPATAN RUMAH TANGGA, PENDIDIKAN DAN RELIGIUSITAS TERHADAP KESEJAHTERAAN KELUARGA PENERIMA PKH. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
Skripsi Zidny Mufidah.pdf Download (2MB) |
Abstract
Zidny Mufidah. 2022. Analisa Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), Pendapatan Rumah Tangga, Pendidikan dan Religiusitas Terhadap Kesejahteraan Keluarga Penerima PKH. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi S1 - Ekonomi Syariah IAIN Salatiga. Pembimbing: Mohammad Rofiuddin, M. Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), pendapatan rumah tangga, pendidikan dan religiusitas terhadap kesejahteraan keluarga di Desa Gentan Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang pada tahun 2022. Metode pengambilan data dilakukan secara langsung atau data primer menggunakan kuisioner sebagai instrumen penelitian. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan quota sampling dengan jumlah responden yaitu 68. Teknik analisisnya menggunakan analisis uji regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa variabel bantuan PKH dan pendidikan tidak signifikan atau tidak berpengaruh dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga penerima PKH. Sedangkan variabel pendapatan rumah tangga dan religiusitas positif signifikan atau berpengaruh positif terhadap kesejahteraan keluarga penerima bantuan PKH. Semakin tinggi pendapatan rumah tangga dalam suatu keluarga, semmakin tinggi pula kesejahteraan keluarga dan semakin religius suatu keluarga, maka semakin sejahtera suatu keluarga. Kata Kunci: Kesejahteraan keluarga, bantuan PKH, pendapatan rumah tangga, pendidikan, dan religiusitas.
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 12 Jul 2022 17:05 |
Last Modified: | 12 Jul 2022 17:05 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13869 |
Actions (login required)
View Item |