PRAKTIK MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH IMPLIKASINYA PADA PRESTASI AKADEMIK DAN NON AKADEMIK PESERTA DIDIK

Sutrisna, Sutrisna (2019) PRAKTIK MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH IMPLIKASINYA PADA PRESTASI AKADEMIK DAN NON AKADEMIK PESERTA DIDIK. Other. IAIN SALATIGA.

[img] Text
PRAKTIK MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui praktik Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) implikasinya pada prestasi akademik dan non akademik peserta didik SMAN 1 Salatiga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, yaitu memahami praktik Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) implikasinya pada prestasi akademik dan non akademik peserta didik. Pengumpulan data melalui observasi partisipan, wawancara mendalam, studi dokumentasi dan fokus grup diskusi. Analisis data dilakukan melalui reduksi data, kategorisasi data, display data, penarikan kesimpulan dan trianggulasi. Hasil penelitian ditemukan secara empiris praktik Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) berimplikasi pada prestasi akademik dan non akademik peserta didik, meliputi: pertama, prestasi akademik peserta didik dengan indikator mencapai kelulusan 100 persen dari semua tingkat paralel, kedua prestasi non akademik peserta didik, menjuarai olimpiade Internasional Bahasa dan Budaya di Negara Korea Selatan tahun 2019, menjuarai Cheerleading tingkat Provinsi Jawa Tengah dan Nasional tahun 2018 dan 2019, Karate tingkat nasional pada Kapolri Cup III 2014, medali emas lomba paduan suara tingkat nasional 2016, medali emas OSN Biologi tingkat nasional 2018, medali perunggu OSN Kebumian tingkat nasional 2018. Manfaat penelitian ini memberikan ilustrasi dan contoh konkret bahwa praktik Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) berimplikasi pada prestasi akademik dan non akademik peserta didik, dan dapat menjadi referensi bagi pengelola lembaga pendidikan untuk dapat menerapkan Manajemen Berbasis Sekolah di lembaganya. Kata Kunci: Manajemen Berbasis Sekolah, Prestasi akademik non akademik, Peserta didik.

Item Type: Monograph (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 22 Aug 2022 13:22
Last Modified: 23 Aug 2022 11:04
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14531

Actions (login required)

View Item View Item