dzulfikar, Husain (2022) Analisis Unsur Intrinsik Dalam Novel Jihādul Muhibbīn Karya Jurjī Zaydān (Analisis Strukturalisme Robert Stanton). Other thesis, IAIN SALATIGA.
Full text not available from this repository.Abstract
Salah satu bentuk karya sastra yang menceritakan tentang kehidupan seseorang dengan orang di sekelilingnya, dengan menonjolkan watak dan sifat setiap pelaku adalah Novel. Novel Jihādul Muhibbīn merupakan sebuah karya dari seorang Jurnalis sekaligus Novelis Arab bernama Jurjī Zaydān. Dari latar belakang pengarang yang notabene adalah seorang jurnalis, penulisan yang digunakan dalam Novel ini menggunakan bahasa jurnalistik sastra. Sehingga dengan gaya khasnya pengarang juga memunculkan tone atau nada yaitu nada romantis, yang mengandung kasih dan sayang dalam penyampaian. Keistimewaan inilah yang menjadikan penulis memilih Novel ini sebagai objek material. Penelitian ini bertujuan ntuk mengetahui unsur-unsur intrinsik yang terkandung dalam Novel Jihādul Muhibbīn, dan mendeskripsikan keterkaitan antar unsur intrinsik pada Novel Jihādul Muhibbīn. Jenis dari penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dan sumber data yang digunakan adalah Novel Jihādul Muhibbīn sebagai sumber data primer dan jurnal, skripsi, buku, dan karya ilmiah lainnya sebagai sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini terbagi menjadi tiga tahapan yaitu penyediaan data, analisis data, dan penyajian hasil analisis data. Kemudian teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori strukturalisme Robert Stanton. Hasil dari penelitian Analisis Unsur Intrinsik Dalam Novel Jihādul Muhibbīn Karya Jurjī Zaydān (Analisis Strukturalisme Robert Stanton). Yaitu unsur intrinsik yang mengungkap tentang fakta cerita dalam Novel tersebut, meliputi alur, karakter dan latar dan sarana-sarana sastra yang terkandung di dalamnya meliputi judul, sudut pandang, gaya/ tone, simbolisme, ironi, tema dan kesemuanya itu saling bererkaita anara satu dengan yang linnya sebagaimana dalam teori strukturalisme Robert Stanton. Kata kunci: Novel Jihādul Muhibbīn, strukturalisme Robert Stanton, unsur inrinsik.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Kesusasteraan |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 06 Sep 2022 20:24 |
Last Modified: | 06 Sep 2022 20:24 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14744 |
Actions (login required)
View Item |