STRATEGI KOMUNIKASI POKDARWIS DALAM MENGEMBANGKAN WISATA EDUKASI DAN RELIGI KI AGENG PENJAWI DESA BRANJANG KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG

Riyani, Nita Alda (2022) STRATEGI KOMUNIKASI POKDARWIS DALAM MENGEMBANGKAN WISATA EDUKASI DAN RELIGI KI AGENG PENJAWI DESA BRANJANG KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
Skripsi Nita Alda Riyani (024).pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Alda, Nita R. 2022. Strategi Komunikasi Pokdarwis Dalam Mengembangkan Wisata Edukasi Dan Religi Ki Ageng Penjawi Desa Branjang Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang. Fakultas Dakwah Program Studi S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam. IAIN Salatiga. Pembimbing Saipullah Hasan, M.A. Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Pokdarwis, Pengembangan, Wisata Edukasi, Wisata Religi Wisata merupakan suatu hal yang bersifat luar biasa, menarik perhatian banyak orang. Indonesia sendiri mempunyai banyak potensi yang bisa dijadikan wisata khususnya daerah-daerah kecil seperti desa atau biasa disebut desa wisata. Potensi yang terpendam membuat sebuah desa memiliki daya tarik tersendiri untuk menarik wisatawan. Wisata bisa berupa wisata alam, religi, maupun edukasi. Namun, desa wisata tidak akan bisa berjalan tanpa peran dari pokdarwis yang merupakan sekelompok orang yang sadar akan wisata dan peduli dalam memajukan desa sebagai desa wisata. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) strategi komunikasi pokdarwis dalam mengembangkan wisata edukasi dan religi Ki Ageng Penjawi Desa Branjang Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang, (2) apa faktor pendukung dan penghambat komunikasi pokdarwis dalam mengembangkan wisata edukasi dan religi Ki Ageng Penjawi Desa Branjang Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang. Adapun jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan seperti observasi langsung, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menemukan bahwa strategi komunikasi pokdarwis dalam mengembangkan wisata edukasi dan religi Ki Ageng Penjawi Desa Branjang Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang adalah (1) kolaborasi stakeholder dalam memperkenalkan Desa Wisata Branjang, (2) mengadakan pelatihanpelatihan pengembangan media dalam promosi wisata, (3) membuat web Desa Branjang serta akun sosmed lainnya, (4) mengikuti ajang nominasi desa wisata. Adapun faktor pendukung pokdarwis dalam mengembangkan wisata edukasi dan religi adalah (1) hubungan komunikasi yang baik antara pokdarwis dan masyarakat, (2) kerjasama tim pokdarwis, (3) kerjasama antar organisasi desa yang lain. Sedangkan faktor penghambatnya adalah (1) opini masyarakat ragu potensi yang dimiliki, (2) managemen waktu para pengurus yang tidak baik, (3) koordinasi kurang baik dengan pelaku UMKM.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Agama > Kebudayaan Islam
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 19 Sep 2022 20:57
Last Modified: 19 Sep 2022 20:57
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14845

Actions (login required)

View Item View Item