Marina, Yuniska Ardhin (2016) Peningkatan Hasil Belajara IPA Materi Hewan dan Jenis Makanannya Melalui metode Scramble pada Siswa Kelas IV SD Negeri Pakis Kecamatan Bringin Kabupaten Semarang tahun 2015/2016 Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI ). Other thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan.
Text
Sekripsi...Yuniska...PGMI....11511033.pdf Download (6MB) |
Abstract
Pembelajaran IPA pada hakekatnya adalah memperdalam kemampuan, keminatan siswa untuk melakukan pemeblajaran seacara ilmiah dengan experiment, pengamatan dan pengalaman langsung disertai dengan menghafal mempelajari dan memahami materi, oleh karena itu guru sebagai pengajar haruslah lebih semangat, kreatif, dan inofatif selama kegiatan pembelajaran berlangsung agar para siswa tidak merasa bosan atau jenuh. Namun faktanya masih ada juga guru yang mengajar dengan menggunakan cara lama tanpa ada kreatifitas dari guru atau sering disebut dengan cara mengajar monoton. Hal itu membuat para siswa merasa bosan, jenuh, kurang semangat, kurang memeperhatiakan saat kegiatan pembelajaran berlangsung dan banyak siswa yang mengungkapkan rasa bosan, jenuh dangan cara mengajak bicara temannya dan mengakibatkan hasil belajar IPA rendah. Masalah utama yang ingin dijawab dalam penelitian ini adalah penerapan Metode Scramble dapat meningkatkan hasil belajar IPA meteri Hewandan Jenis Makanannya pada siswa kelas IV SD Negeri Pakis Kecamatan Bringin Kabupaten Semarang Tahun 2015/2016. Penelitian tindakan kelas dilaksanakan melalui II (Dua) Siklus yaitu Siklus I dan Siklus II. Tiap siklusnya ada IV (empat) tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan meliputi tes pre-test, post-test, lembar pengamatan dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah terjadi peningkatan hasil belajar siswa untuk mata pelajaran IPA materi Hewan dan Jenis Makanannya kelas IV tahun 2015/2016. Melalui Metode Scramble adanya peningkatan hasil belajar yang dapat dilihat dari kondisi awal dari hasil pembahasan yaitu nilai rata-rata hasil belajar siswa pada pra-siklus sebesar 55,17 atau 31% siswa yang tuntas belajar, pada siklus I meningkat menjadi 70 atau 80% siswa tuntas belajar dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 80,34 atau 90% siswa tuntas belajar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 12 Apr 2017 01:54 |
Last Modified: | 12 Apr 2017 01:54 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/1485 |
Actions (login required)
View Item |