WORK MOTIVATION DAN SERVICE QUALITY (STUDI KASUS PADA KARYAWAN WARUNG MAKAN SOP AYAM PAK MIN JETIS CABANG SALATIGA)

WAFI, MUHAMMAD (2022) WORK MOTIVATION DAN SERVICE QUALITY (STUDI KASUS PADA KARYAWAN WARUNG MAKAN SOP AYAM PAK MIN JETIS CABANG SALATIGA). [UNSPECIFIED]

[img] Text
SKRIPSI MUHAMMAD WAFI (43040170026)-dikompresi.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berangkat dari permasalahan yang terjadi di warung makan sop ayam pak min jetis cabang salatiga yakni tidak diterapkannya 3S (senyum, sapa, saalam) padahal hal tersebut penting dan menjadi aturan yang harus diimplementasikan. maka penelitiann ini memfokuskan kajiannya pada 1) bagaimana gambaran work Motivation karyawan di warung makan Sop Ayam Pak Min Jetis Cabang Salatiga dan 2) bagaimana strategi service quality karyawan di warung makan sop ayam pak min Jetis cabang salatiga. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan melalui wawancara semi struktural, observasi non partisipan, dan dokumentasi. Adapun analisis data menggunakan teknik Mills & Hubermen (reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan). Sedangkan keabsahan data menerapkan teknik triangulasi (sumber, teknik, dan waktu). Hasil penelitian ini 1) work Motivation karyawan di warung makan Sop Ayam Pak Min Jetis Cabang Salatiga sangat baik. 2) Strategi service quality karyawan di warung makan Sop Ayam Pak Min Jetis Cabang Salatiga meliputi berpakaian yang rapi dan sopan, selalu menyapa pelanggan murah senyum dan mematuhi standar operasional perusahaan (SOP) dalam konteks ini adalah aturan yang ada di Warung Makan Sop Ayam Pak Min Jetis Cabang Salatiga. Dan selalu menggunakan bahasa yang baik dan sopan.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Agama > Manajemen dan Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 24 Oct 2022 20:58
Last Modified: 24 Oct 2022 14:05
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15107

Actions (login required)

View Item View Item