KREATIVITAS PEMBELAJARAN TEMATIK DI SD NEGERI GONDORIYO 02

Pangestu, Febri (2022) KREATIVITAS PEMBELAJARAN TEMATIK DI SD NEGERI GONDORIYO 02. [UNSPECIFIED]

[img] Text
SKRIPSI FEBRI RVSI (Recovered).pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Pangestu, Febri Kreativitas pembelajaran tematik di SDN Gondoriyo 02 kabupaten Semarang tahun ajaran 2021/2022.Skripsi prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan. Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dra. Siti Asdiqoh M.Si Kata kunci: Kreativitas, Pembelajaran tematik Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kreativitas pembelajaran tematik di SDN Gondoriyo 02 kabupaten Semarang tahun ajaran 2021/2022 dan untuk mengetahui hambatan dan solusi kreativitas pembelajaran tematik di SDN Gondoriyo 02 kabupaten Semarang tahun ajaran 2021/2022. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan penelitian lapangan(field research). Penelitian ini menggunakan pendekatan deksriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara, metode observasi, dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari dua sumber yaitu sumber primer yang dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas 3, guru kelas 5 serta siswa kelas 3 dan kelas 5 sedangkan sumber data sekunder dalam penelitian ini berupa dokumentasi, arsip dan dokumen yang dimiliki SDN Gondoriyo 02. Hasil penelitian berupa : Kreativitas pembelajaran tematik di SDN Gondoriyo 02 kabupaten Semarang adalah kreativitas guru berupa pembiasaan setiap pagi, merencanakan pembelajaran, membuka pelajaran,ice breaking yang beragam, kreativitas mengelola kelas, pemanfaatan media pembelajaran, sedangkan kreativitas siswa berupa siswa berani menyatakan pendapat antusias dalam bertanya, mampu membuat produk yang bermanfaat, sikap saling menghargai siswa. Hambatan kreativitas pembelajaran tematik di SDN Gondoriyo 02 adalah latar belakang keluarga, kurangnya daya tangkap siswa, daya dukung media pembelajaran, tingkat kesulitan materi dan kurangnya kemampuan sosialisasi akibat siswa yang kecanduan gawai.Solusi hambatan kreativitas pembelajaran tematik yang diberikan oleh dewan guru adalah guru lebih memperhatikan siswa secara intensif sebab siswa yang kurang berhasil dalam bersosialisasi dan mempunyai konflik akan cenderung melakukan perbuatan menyimpang, guru memilih metode supaya maksimal dalam memicu kreativitas siswa untuk siswa yang terlambat memahami materi guru akan mengupayakan bimbingan intensif dan rutin menghimbau orang tua atau wali siswa untuk membatasi penggunaan gawai anak –anak juga secara rutin dua minggu sekali memeriksa isi gawai peserta didik

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Kesusasteraan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 28 Oct 2022 16:21
Last Modified: 28 Oct 2022 12:47
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15143

Actions (login required)

View Item View Item