PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS ETNOMATEMATIKA (RUMAH ADAT JOGLO JAWA TENGAH) PADA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP ISLAM PLUS AT TOHARI TUNTANG TAHUN PELAJARAN 2021/2022

fitriana, Nisa (2022) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS ETNOMATEMATIKA (RUMAH ADAT JOGLO JAWA TENGAH) PADA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP ISLAM PLUS AT TOHARI TUNTANG TAHUN PELAJARAN 2021/2022. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
NISA FITRIANA 23070180059.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD berbasis etnomatematika dan mengetahui kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan bahan ajar berupa Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis etnomatematika (Rumah Adat Joglo Jawa Tengah) untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VIII SMP Islam Plus At Tohari Tuntang tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini merupakan penelitian Research & Development dengan model pengembangan ADDIE (Analysis, Desain, Development, Implementation, Evaluation). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar angket, diantaranya angket studi pendahuluan guru, angket kebutuhan peserta didik, angket respon guru dan angket respon peserta didik. Kemudian, lembar validasi diantaranya lembar validasi ahli materi dan lembar validasi ahli tampilan, dan yang terakhir lembar soal pretest-posttest. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil kevalidan LKPD sebesar 95,52% dengan kategori sangat valid, dan untuk uji kepraktisan LKPD sebesar 85,59% dengan kategori sangat praktis. Kemudian, untuk hasil belajar mengalami peningkatan rata-rata hasil belajar sebesar 41,136, itu artinya LKPD efektif untuk digunakan. Sehingga, LKPD berbasis etnomatematika yang dikembangkan dalam penelitian ini dikatakan valid, praktis, dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: ?? MAT ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 22 Dec 2022 19:31
Last Modified: 22 Dec 2022 19:31
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15614

Actions (login required)

View Item View Item