PENGEMBANGAN MEDIA E-BOOK BERBASIS PROGRAM FLIP PDF PROFESIONAL PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI MATRIKS PADA SISWA KELAS XI SMA ISLAM SUDIRMAN AMBARAWA

utomo, Bagas (2022) PENGEMBANGAN MEDIA E-BOOK BERBASIS PROGRAM FLIP PDF PROFESIONAL PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI MATRIKS PADA SISWA KELAS XI SMA ISLAM SUDIRMAN AMBARAWA. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
BAGAS UTOMO 23070170108.pdf

Download (4MB)

Abstract

Rumusan masalah pada penelitian yang dilakukan adalah bagaimana bentuk pengembangan dan kelayakan media belajar e-book berbasis program flip PDF profesiaonal. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengembangkan alat bantu belajar berupa media belajar e-book matematika materi matriks yang layak. Dari hasil wawancara yang dilaksanakan kepada guru matematika SMA Islam Sudirman Ambarawa diketahui bahwa banyak siswa yang kurang menyukai kepada pembelajaran matematika, siswa sering beranggapan bahwa matematika itu mata pelajaran yang susah sehingga mereka mengalami ketakukan terhadap mata pelajaran tersebut dan saat proses pembelajaran matematika yang sedang terjadi seringkali siswa kurang memperhatikan penjelasan dari guru. Penelitian ini termasuk jenis penelitan pengembangan (Resech And Devlopment) dengan penggunaan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Devlopment Implementation, Evaluation) yang mengembangkan sebuah media belajar berupa e-book berbasis program flip PDF profesiaonal. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penyusunan media belajar berupa e-book berbasis program flip PDF profesiaonal pembelajaran matematika materi matriks dinyatakan layak oleh ahli materi dengan persentase sebesar 75%. Ahli media juga memberikan penilaian 87,5% terhadapa media e-book dengan predikat sangat layak. Hasil respon yang diberikan guru dan siswa SMA Islam Sudirman Ambarawa atas penggunaan media pembelajaran e-book berbasis program flip PDF profesiaonal pembelajaran matematika materi matriks diperoleh peresentase sebesar 85,9 % dari respon guru dan persentase sebesar 78,4% dari siswa dengan katagori sangat layak digunakan. Simpulan hasil penelitian ini bahwa media media e-book berbasis program flip PDF profesional layak digunakan dalam pembelajaran matematika materi matriks. Saran yang disampaikan yaitu media pembelajaran e-book berbasis program flip PDF profesiaonal dalam mata pelajaran matematika dapat dipakai oleh guru dan siswa sebagai salah satu variasi dan inovasi baru dalam penggunaan media pembelajaran.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: ?? MAT ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 30 Dec 2022 20:51
Last Modified: 30 Dec 2022 20:51
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15669

Actions (login required)

View Item View Item