ANALISIS PENGARUH MEDIA SOSIAL, REPUTASI DAN TRANSPARANSI TERHADAP KEPUTUSAN MUZZAKI MEMBAYAR ZAKAT DENGAN PENGETAHUAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi kasus di Baitul Mal BMT Mitra Usaha Mandiri Wonogiri)

Amirudin, Choirul (2023) ANALISIS PENGARUH MEDIA SOSIAL, REPUTASI DAN TRANSPARANSI TERHADAP KEPUTUSAN MUZZAKI MEMBAYAR ZAKAT DENGAN PENGETAHUAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi kasus di Baitul Mal BMT Mitra Usaha Mandiri Wonogiri). Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Tesis Choirul Amirudin 12030200011.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan Di Baitul Mal BMT Mitra Usaha Mandiri Wonogiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Media Sosial, Reputasi, Transparansi Terhadapa Keputusan Muzzaki Membayar Zakat. Serta mengetaui pengetahuan sebagai variabel moderating memiliki pengaruh untuk memoderasi media sosial, reputasi dan transparanasi terhadap keputusan muzzaki mebayar zakat. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Dimana sumber data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner. Dalam penelitian ini teknik sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik ini merupakan metode pengambilan sampel berdasarkan standarisasi dan dilakukan tidak secara acak. Adapun sampel dalam penelitian ini sebanyak 71 responden. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Variabel media sosial tidak berpangaruh positif dan tidak signifikan terhadap keputusan muzzaki membayar zakat. (2) Variabel transparansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan muzzaki membayar zakat. (3) Variabel moderasi yaitu pengetahuan tidak dapat memoderasi media sosial terhadap keputusan muzzaki membayar zakat. (4) Variabel moderasi yaitu pengetahuan tidak dapat memoderasi reputasi terhadap keputusan muzzaki membayar zakat. (5) Variabel moderasi yaitu pengetahuan tidak dapat memoderasi transparansi terhadap keputusan muzzaki membayar zakat

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 28 Feb 2023 00:00
Last Modified: 28 Feb 2023 00:00
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/16189

Actions (login required)

View Item View Item