Pengaruh Pengetahuan Produk Syariah, Layanan Mobile Banking, Dan Personal Selling Terhadap Keputusan Menabung Di Bank Syariah Dengan Minat Sebagai Variabel Intervening (Studi Pada Bank Syariah Indonesia KCP Gubug)

Saputra, Hendra Eko (2023) Pengaruh Pengetahuan Produk Syariah, Layanan Mobile Banking, Dan Personal Selling Terhadap Keputusan Menabung Di Bank Syariah Dengan Minat Sebagai Variabel Intervening (Studi Pada Bank Syariah Indonesia KCP Gubug). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
hendra.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini mengupas tentang “Pengaruh Pengetahuan Produk Syariah, Layanan mobile banking, dan Personal Selling Terhadap Keputusan Menabung di Bank Syariah dengan Minat Sebagai Variabel Intervening (Studi Pada Bank Syariah Indonesia KCP Gubug)”. Dalam penelitian ini, peneliti mengambil sampel sebanyak 100 nasabah dari Bank Syariah Mandiri KCP Gubug. Metode yang peneliti gunakan untuk mengupas masalah dalam penelitian ialah dengan metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah dengan mengumpulkan data primer dari kuesioner dan studi kepustakaan. Teknik yang digunakan peneliti untuk menganalisis data dari uji hipotesis ialah dengan analyisis path. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan produk syariah berpengaruh positif signifikan pada keputusan menabung. Layanan mobile banking berpengaruh positif signifikan pada keputusan menabung. Personal selling berpengaruh positif signifikan pada keputusan menabung. Minat berpengaruh positif signifikan pada keputusan menabung. pengetahuan produk syariah berpengaruh positif signifikan pada minat menabung. layanan mobile banking berpengaruh positif tidak signifikan pada minat menabung. personal selling berpengaruh psoitif signifikan pada minat menabung. Minat dapat memediasi dengan baik pengaruh antara Pengetahuan Produk Syariah pada keputusan menabung. Minat dapat memediasi dengan baik pengaruh layanan mobile banking pada keputusan menabung. Minat dapat memediasi dengan baik pengaruh personal selling pada keputusan menabung. Kata Kunci: Pengetahuan Produk Syariah, Layanan Mobile Banking, Personal Selling , Keputusan Menabung, Intervening.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 06 Mar 2023 17:31
Last Modified: 06 Mar 2023 12:57
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/16288

Actions (login required)

View Item View Item