DINAMIKA SOSIAL KEAGAMAAN PEMUDA WONOGIRI TAHUN 2013-2022 (STUDI HISTORIS TERHADAP KOMUNITAS BIKERS SUBUHAN WONOGIRI DI KECAMATAN WONOGIRI)

gumilar, Bayu aji (2023) DINAMIKA SOSIAL KEAGAMAAN PEMUDA WONOGIRI TAHUN 2013-2022 (STUDI HISTORIS TERHADAP KOMUNITAS BIKERS SUBUHAN WONOGIRI DI KECAMATAN WONOGIRI). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
SKRIPSI BAYU AJI GUMILAR 53010170049.pdf

Download (3MB)

Abstract

Bayu Aji Gumilar. 2023. Dinamika Sosial Keagamaan Pemuda Wonogiri Tahun 2013-2022 (Studi Historis terhadap Komunitas Bikers Subuhan Wonogiri di Kecamatan Wonogiri). Skripsi jurusan Sejarah Peradaban Islam Fakultas Ushuludin, Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga. Pembimbing Ahmad Faidi, M.Hum. Dalam skripsi ini penulis bertujuan untuk menjawab latar historis keagamaan pemuda di Kecamatan Wonogiri sebelum tahun 2013, Latar belakang berdirinya Komunitas Bikers Subuhan Wonogiri, dan Peran Komunitas Bikers Subuhan Wonogiri dalam Dinamika Sosial Keagamaan Pemuda Wonogiri tahun 2018-2022. Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan historis untuk menerangkan semua bukti-bukti yang ada, maka untuk mendukung pendekatan historis penulis menggunakan metode sejarah yaitu (1) Heuristik merupakan pengumpulan sumber baik itu tertulis maupun lisan. Dalam pengumpulan data penulis mengunakan teknik observasi, dokumentasi dan wawancara terhadap narasumber yaitu Agus Purwanto sebagai koordinator dan ketua Bikers Subuhan Wonogiri, Firmansyah Aditya Santoso anggota Bikers Subuhan Wonogiri, serta takmir masjid yang telah di kunjungi oleh komunitas Bikers Subuhan Wonogiri. Kemudi selanjutnya adalah (2) Kritik Sumber atau validasi secara internal dan eksternal, (3) Intepretasi atau penafsiran dan (4) Historiografi atau penulisan sejarah. Hasil penelitian yang di peroleh adalah Munculnya Club motor dan komunitas motor tidak terlepas dari interaksi sosial pemuda Wonogiri seperti terbentuknya club motor yang sudah ada sejak tahun 2010. Namun sampai dengan tahun 2018 belum ada perkumpulan ataupun komunitas yang berbasis motor yang berjalan dalam hal kegiatan sosial keagamaan para pemuda. Khususnya untuk para pemuda yang memiliki latar belakang agama islam. Salah satu contoh dari gerakan hijrah para pemuda seperti Sift, Yuk Ngaji dan Fast. Dari beberapa gerakan hijrah tersebut ada beberapa gerakan hijrah yang mengusung tema komunitas motor seperti Muslim Bikers Indonesia. MBI mulai di rintis pada tahun 2013 dan di deklarasikan pada tahun 2017. Ide yang dibawa oleh MBI kemudian diaplikasikan juga oleh salah satu komunitas dakwah yaitu komunitas Bikers Subuhan. Bikers Subuhan di deklarasikan pada tahun 2017 dan pada awalnya berasal dari daerah Lampung kemudian mulai berkembang salah satunya hadir di kota wonogiri dengan nama Bikers Subuhan Wonogiri pada tahun 2018.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Agama > Sejarah Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 23 Jun 2023 19:49
Last Modified: 23 Jun 2023 19:49
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/17226

Actions (login required)

View Item View Item