PENGARUH LOVE OF MONEY, RELIGIUSITAS, DAN KEEFEKTIFAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP FRAUD ACCOUNTING DENGAN PERILAKU TIDAK ETIS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PENGELOLAAN DANA DESA DI SELURUH DESA KECAMATAN WONOSEGORO KABUPATEN BOYOLALI

HIDAYAH, SUCI NURUL (2023) PENGARUH LOVE OF MONEY, RELIGIUSITAS, DAN KEEFEKTIFAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP FRAUD ACCOUNTING DENGAN PERILAKU TIDAK ETIS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PENGELOLAAN DANA DESA DI SELURUH DESA KECAMATAN WONOSEGORO KABUPATEN BOYOLALI. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
SUCI NURUL HIDAYAH UPLOUD SKRIPSI UIN SALATIGA.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan guna mengetahui pengaruh Love Of Money, Religiusitas Dan Keefektifan Pengendalian Internal Terhadap Fraud Accounting Yang Dimediasi Perilaku Tidak Etis Pada Pengelolaan Dana Desa di Seluruh Desa Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan angket secara langsung kepada Perangkat Desa di Seluruh Kacamatan Wonosegoro. Jenis penelitian pada riset ini adalah penelitiian kuantitatif. Populasi sejumlah 116 Perangkat Desa dengan menggunakan sebanyak 66 responden. Data yang didapatkan diolah menggunakan IMB SPSS Versi 25. Analisis pada riset ini meliputi uji instrumen penelitian (uji validitas dan uji reliabilitas), analisis data meliputi uji path analysis, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolonieritas, uji heteroskedastisitas), uji ketepatan model (uji R2 dan uji Ftest) serta uji hipotesis (uji Ttest uji sobel test). Berdasarkan hasil uji Ttest menunjukan bahwa terdapat pengaruh secara positif signifikan love of money dan perilaku tidak etis terhadap fraud accounting. Tidak terdapat pengaruh positif dan negatif serta tidak signifikan dari religiusitas dan keefektifan pengendalian internal terhadap farud accounting. Dari hasil path analysis menunjukan perilaku tidak etis mmapu mediasi pengaruh love of money dan keefektifan pengendalian internal terhadap fraud accounting. Perilaku tidak etis tidak mampu mediasi pengaruh religiusitas terhadap fraud accounting pada pengelolaan dana desa diseluruh desa Kecmatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali. Kata Kunci: Love Of Money, Religiusitas, Keefektifan Pengendalian Internal, Perilaku Tidak Etis, Fraud Accounting

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 11 Jul 2023 02:32
Last Modified: 11 Jul 2023 02:32
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/17522

Actions (login required)

View Item View Item