MENCINTAI KARENA ALLAH DALAM KITAB RAUḌATU AL-MUHIBBIN WA NUZHAH AL-MUSYTAQIN KARYA IBNU QAYYIM AL-JAUZIYYAH: STUDI MA’ANIL HADIS

izza, Rifqotull (2023) MENCINTAI KARENA ALLAH DALAM KITAB RAUḌATU AL-MUHIBBIN WA NUZHAH AL-MUSYTAQIN KARYA IBNU QAYYIM AL-JAUZIYYAH: STUDI MA’ANIL HADIS. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
Rifqotull Izza Fiks.pdf

Download (1MB)

Abstract

Mencintai Karena Allah dalam Kitab Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin Karya Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah: Studi Ma’anil Hadis. Penelitian ini bermaksud untuk memperoleh pengetahuan bagaimana kualitas hadis mencintai dalam kitab Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin dan bagaimana kandungan hadis mencintai karena Allah dalam kitab Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui hadis mencintai karena Allah dalam kitab Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin dan kandungan hadis mencintai karena Allah dalam kitab Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin. Metode yang digunakan peneliti adalah metode pendekatan kepustakaan/library research. Terkait dengan kualitas hadis penelitian ini menggunakan ilmu takhrij hadis dan kritik sanad matan. Sedangkan dalam kandungan hadis penelitian ini menggunakan ilmu Ma’anil Hadis dengan menggunakan teknik analisis tekstual, intertekstual, dan kontekstual. Hasil penelitian pada hadis mencintai Allah dalam kitab Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin menunjukan bahwa ada 4 jalur periwayatan dari berbagai kitab sekunder. Untuk sanad dan matan yang diteliti berkualitas shahih lidzatihi. Sanadnya dinilai shahih karena periwayatannya bersambung, adil, dhabit, dan tidak ditemukan syadz maupun ‘illat. Kemudian penemuan peneliti dalam aspek kandungan hadis adalah: hadis tersebut tidak hanya menjelaskan Allah mencintai orang yang mencintai karena Allah saja, tetapi Allah juga mencintai seseorang yang berkumpul, berkunjung atau bersilaturrahim karena Allah dan memberi sesuatu karena Allah. Hadis mencintai karena Allah tersebut tidak terhalang oleh waktu. Karena banyak manfaat yang akan menjaga diri kita supaya tidak terpengaruh oleh nafsu syahwat yang membara Kata Kunci: Hadis Mencintai karena Allah, Rauḍatu Al-Muhibbin Wa Nuzhah Al-Musytaqin, Studi Ma’anil Hadis

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Agama > Hadits
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 11 Jul 2023 16:57
Last Modified: 11 Jul 2023 16:57
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/17538

Actions (login required)

View Item View Item