EFEKTIVITAS MODEL INQUIRY TRAINING DENGAN METODE PRACTICE REHEARSAL PAIRS TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM EKSKRESI MANUSIA DI SMP NEGERI 5 SALATIGA TAHUN AJARAN 2022/2023

PERMATASARI, OKTAVIANI INDAH (2023) EFEKTIVITAS MODEL INQUIRY TRAINING DENGAN METODE PRACTICE REHEARSAL PAIRS TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM EKSKRESI MANUSIA DI SMP NEGERI 5 SALATIGA TAHUN AJARAN 2022/2023. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
OKTAVIANI INDAH P 23060190011 WORD_removed (1)_compressed.pdf

Download (6MB)

Abstract

Permatasari, Oktaviani Indah. 2023. Efektivitas Model Inquiry Training dengan Metode Practice Rehearsal Pairs terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sistem Ekskresi Manusia di SMP Negeri 5 Salatiga Tahun Ajaran 2022/2023. Skripsi. Salatiga: Program Studi Tadris IPA Jurusan Guru Mata Pelajaran Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Muslimah Susilayati, M.Pd. Kata Kunci: Efektivitas; Model Inquiry Training; Metode Practice Rehearsal Pairs; Hasil Belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan model inquiry training dengan metode practice rehearsal pairs terhadap hasil belajar siswa kelas VIII pada materi sistem ekskresi manusia di SMP Negeri 5 Salatiga tahun ajaran 2022/2023. Jenis penelitian kuantitatif pada penelitian ini menggunakan metode True Experimental serta dengan desain penelitian Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Salatiga. Cluster random sampling adalah metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini, sehingga terpilih dua kelas sampel yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Metode pengambilan data dalam penelitian ini menggunakaan data tes berupa pretest dan posttest soal, sedangkan nontes menggunakan angket dan lembar observasi siswa. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah uji Independent Sample T-Test dengan software SPSS 22.0. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan nilai t_hitung (2,134) > t_tabel (2,008) dengan nilai signifikansi (0,038) < (0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa H_o ditolak dan H_a diterima. Sedangkan untuk hasil angket respon siswa diperoleh persentase sebesar 86,97% dan hasil observasi keaktifan siswa menunjukkan persentase sebesar 85,76%. Oleh karena itu, dapat dinyatakan bahwa penggunaan model Inquiry Training yang diintegrasikan dengan metode Practice Rehearsal Pairs efektif terhadap hasil belajar siswa kelas VIII pada materi sistem ekskresi manusia di SMP Negeri 5 Salatiga tahun ajaran 2022/2023. Melalui penggunaan model Inquiry Training yang diintegrasikan dengan metode Practice Rehearsal Pairs ini maka mampu berdampak pada hasil belajar menjadi lebih baik dan meningkatkan kualitas dalam proses pembelajaran.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 11 Jul 2023 22:10
Last Modified: 11 Jul 2023 22:10
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/17577

Actions (login required)

View Item View Item