NUGRAHENI, AUDITA DEWI (2023) STRATEGI DAKWAH PENYULUH AGAMA ISLAM KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN SEMARANG DALAM MENINGKATKAN NILAI SPIRITUAL NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN (LAPAS) KELAS IIA AMBARAWA. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
Munaqosah Audita Word BARU.pdf Download (2MB) |
Abstract
Audita. Dewi Nugraheni. 2023. Strategi Dakwah Penyuluh Agama Islam Kementerian Agama Kabupaten Semarang Dalam Meningkatkan Nilai Spiritual Narapidana Di Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas IIA Ambarawa. Tahun 2023. Skripsi, Salatiga: Program Studi Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Ahmad Kharis, M.A. Kata Kunci : Strategi Dakwah dan Nilai Spiritual Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi dakwah penyuluh agama Islam Kementerian Agama Kabupaten Semarang dalam meningkatkan nilai spiritual narapidana, dan mengetahui bagaimana proses penanaman nilai spiritual narapidana di Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas IIA Ambarawa. Jenis penelitian ini adalah termasuk jenis penelitian lapangan (field research)dan bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini merupakan sumber data primer yang diperoleh dari hasil wawancara secara langsung kepada penyuluh agama Islam dan narapidana Lapas Kelas IIA Ambarawa, dan data sekunder berupa foto-foto terkait wawancara terhadap penyuluh agama Islam, kegiatan penyuluhan kepada narapidana, dokumentasi kegiatan narapidana. Pengumpulan data ini dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya penyuluhan yang dilakukan untuk memberikan pembinaan narapidana melalui strategi yang tepat sasaran dalam meningkatkan nilai spiritual narapidana. Melalui strategi dakwah yang digunakan penyuluh agama Islam terlihat bahwa narapidana mampu mempelajari dan mengamalkan ajaran Islam dengan baik. Strategi dakwah yang digunakan antara lain : 1) Strategi Sentimental melalui komunikasi antar personal. 2) Strategi Rasional dengan memberikan nasehat, 3) Strategi Indrawi penyesuaian kondisi objektif saat pelaksanaan penyuluhan. Adapun proses penanaman nilai spiritual yaitu : 1) Takhalli dengan memberikan nasehat, 2) Tahalli memberikan arahan untuk berperilaku terpuji, 3) Tajalli dengan meyakinkan bahwa segala kesalahan akan dimaafkan dan taubatakan diterima.
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Agama > Keislaman |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 11 Aug 2023 21:28 |
Last Modified: | 11 Aug 2023 21:28 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/17927 |
Actions (login required)
View Item |