Handayani, Titin (2023) Pengaruh Efikasi Diri dan Optimisme Terhadap Kecerdasan Adversitas Remaja Pada Panti Asuhan Darul Hadlanah NU, Masyithoh, Putri Aisyiyah Kota Salatiga. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
Skripsi Titin Handayani_43040190177 .pdf Download (4MB) |
Abstract
Tujuan yang akan dicapai dari penelitian ini ialah untuk menggali data lebih dalam tentang seberapa besar pengaruh efikasi diri terhadap kecerdasan adversitas remaja pada panti asuhan Asuhan Darul Hadlanah NU, Masyithoh, Putri Aisyiyah Salatiga. Untuk menggali data lebih dalam tentang seberapa besar pengaruh optimisme terhadap kecerdasan adversitas remaja pada panti asuhan Asuhan Darul Hadlanah NU, Masyithoh, Putri Aisyiyah Salatiga. Dan untuk menggali data lebih dalam tentang seberapa besar pengaruh secara simultan antara efikasi diri dan optimisme terhadap kecerdasan adversitas remaja pada panti asuhan Asuhan Darul Hadlanah NU, Masyithoh, Putri Aisyiyah Salatiga. Jenis penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif, karena data yang diolah berupa angka, dan jenis penelitian menggunakan penelitian korelasional untuk mengetahui pengaruh yang ada pada variabel bebas terhadap variabel terikat. Pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh dengan kriteria responden remaja asuh usia 10-18 tahun. Terdapat 80 responden penelitian yang berkediaman di Panti Asuhan Putri Aisyiyah, Panti Asuhan Darul Hadlonah NU, dan Panti Asuhan Masithoh Kota Salatiga. Hasil uji t menunjukkan nilai signifikansi variabel efikasi diri terhadap kecerdasan adversitas sebesar 0,044, sehingga dinyatakan terdapat pengaruh yang signifikan. Nilai signifikansi uji t pada variabel optimisme terhadap kecerdasan adversitas sebesar 0,000 sehingga dinyatakan terdapat pengaruh yang signifikan. Hasil uji F menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,00. Dinyatakan bahwa ada pengaruh secara simultan antara efikasi diri dan kecerdasan adversitas remaja pada panti asuhan di kota Salatiga. Besaran pengaruh secara simultan efikasi diri dan optimisme terhadap kecerdasan adversitas sebesar 87% dan terdapat 13% pengaruh yang disebabkan oleh variabel lain yang tidak menjadi fokus penelitian.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 14 Oct 2023 19:41 |
Last Modified: | 14 Oct 2023 19:41 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/18168 |
Actions (login required)
View Item |