STRATEGI DAKWAH BIMBINGAN ROHANI ISLAM DALAM MENINGKATKAN KESADARAN BERAGAMA NARAPIDANA DI RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB BOYOLALI

, Zahra Trisna Safira (2023) STRATEGI DAKWAH BIMBINGAN ROHANI ISLAM DALAM MENINGKATKAN KESADARAN BERAGAMA NARAPIDANA DI RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB BOYOLALI. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI DONE.pdf

Download (3MB)
[img] Text
SKRIPSI DONE.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini membahas tujuan untuk: (1) mendiskripsikan strategi dakwah bimbingan rohani Islam dalam meningkatkan kesadaran beragama di rumah tahanan negara kelas IIB Boyolali, dan (2) mendiskripsikan faktor pendukung dan penghambat dalam strategi dakwah bimbingan rohani Islam dalam meningkatkan kesadaran beragama di rumah tahanan negara kelas IIB Boyolali? Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan deskriptif. Sumber data yang diperoleh meliputi data primer yaitu hasil wawancara dengan da’i dari lembaga Aisyiyah, staf pelayanan tahanan narapidana, dan narapidana. Data sekunder berupa artikel, jurnal, buku dan foto dokumentasi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian: strategi dakwah yang digunakan dalam pembinaan narapidana di rumah tahanan negara Boyolali, menggunakan beberapa empat unsur dakwah yaitu adanya da’i, metode dakwah, materi dakwah, dan mad’u. Kemudian dari faktor pendukung dan faktor penghambatnya adalah: (1) faktor pendukung: adanya bantuan da’i yang berkerjasama dengan rutan, staf rutan yang membantu pembina narapidana, dan fasilitas seperti Al-Quran, Juz Amma, Iqro dan buku-buku mengenai keislaman, dan (2) faktor penghambat: keterlambatan da’i, ruangan yang kecil, kurangnya sdm pembinaan, kurangnya kontribusi narapidana dalam kegiatan keagamaan dan kekurangan anggaran untuk memenuhi kebutuhan narapidana.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 18 Oct 2023 03:31
Last Modified: 18 Oct 2023 03:31
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/18308

Actions (login required)

View Item View Item