SEMUT DALAM AL-QUR’AN: PERBANDINGAN TAFSIR AL MISBAH KARYA QURAISH SHIHAB DAN TAFSIR ILMI KEMENTERIAN AGAMA

Imron, Ilham Ali (2023) SEMUT DALAM AL-QUR’AN: PERBANDINGAN TAFSIR AL MISBAH KARYA QURAISH SHIHAB DAN TAFSIR ILMI KEMENTERIAN AGAMA. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
ILHAM ALI IMRON.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ada banyak jenis hewan yang Allah ciptakan dimuka bumi ini. Bahkan diantara beberapa nama hewan juga dijadikan menjadi sebuah nama surat dari Al-Qur’an. Nama hewan ini sering disebutkan sebagai sebuah permisalan dan ada juga yang dijelaskan mengenai kehidupannya seperti salah satunya semut yang menjadi salah satu nama surat di Al-Qur’an yaitu surat An-Naml. Surat tersebut menceritakan tentang Nabi Sulaiman dan kehidupan semut yang terdapat pelajaran dan petunjuk bagi kehidupan manusia. Surat ini bertujuan agar manusia dapat mengambil hikmah dan teladan bagi kehidupannya sekaligus untuk menunjukkan keistimewaan semut dan sebagai bukti dari kekuasaan Allah. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan penafsiran ayat dari dua kitab tafsir yang berbeda dan untuk mencari tau tentang kehidupan semut. Skripsi ini merupakan hasil dari sebuah studi kepustakaan dengan judul “Semut Dalam Al-Qur’an: Perbandingan Tafsir Al-Misbah Karya Quraish Shihab dan Tafsir Ilmi Kementerian Agama”. Dalam penulisan skripsi ini penulis menggunakan metode kualikatif kepustakaan yaitu sebuah metode penulisan dengan cara mengumpulkan data-data yang akan dibahas dan menelaah sumber referensi yang terkait dengan permasalahan yang dibahas. Kemudian dianalisis dengan menggunakan metode komparatif atau perbandingan dengan cara membandingkan penafsiran surat An-Naml ayat 18-19 dalam kitab Tafsir Al Misbah karya Quraish Shihab dan kitab Tafsir Ilmi Kementerian Agama, selanjutnya diambil persamaan dan perbedaannya. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat beberapa perbedaan dari penafsiran kedua kitab tersebut yaitu: isi pembahasan dari kitab Tafsir Al-Misbah karya Quraish Shihab adalah tentang keunikkan dan keistimewaan semut dengan kisah Nabi Sulaiman dan bala tentaranya yang melintasi sarang semut, kemudian ayat disusun secara berurutan sesuai susunan mushaf Utsmani, dan metode tafsir yang digunakan adalah metode tafsir tahlili. Kemudian pada Tafsir Ilmi Kementerian Agama dijelaskan tentang kehidupan para semut dan koloninya serta cara bagaimana koloni semut berkomunikasi dengan cairan kimia, ayatnya disusun secara kelompok tema, dan metode tafsir yang digunakan adalah metode tafsir maudu’i dengan corak sains. Kata Kunci: Semut, Al Misbah, Tafsir Ilmi, Perbandingan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Alqur'an
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 20 Oct 2023 16:24
Last Modified: 20 Oct 2023 16:24
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/18440

Actions (login required)

View Item View Item