Zumaroh, Khoiri (2023) ANALISIS IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN MEMBACA BERBASIS PROGRAM LITERASI PADA SISWA KELAS 3 MIN SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2022/2023. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
skripsi_final_khoiri[1].pdf Download (4MB) |
|
Text
skripsi_final_khoiri[1].pdf Download (4MB) |
Abstract
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui implementasi pembelajaran membaca berbasis program literasi dan hambatan dalam proses implementasi di MIN Salatiga, terutama difokuskan pada kelas 3. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kualitatif, dengan menjadikan wawancara, observasi dan dokumentasi menjadi sumber pengumpulan data, dengan mewawancarai para guru yang terlibat dalam perumusan, pelaksanaan hingga evaluasi dari program, serta kepada beberapa siswa selaku target objek dari program yang dilaksanakan Dari penelitian yang sudah dilaksanakan dapat dilihat hasil implementasi pembelajaran membaca berbasis program literasi di MIN Salatiga sudah berhasil berjalan sekitar 2 tahun dengan alokasi program 30 menit setiap hari. Pogram ini merupakan gagasan dari MIN Salatiga untuk mengatasi permasalahan kemampuan membaca siswa yang masih kurang akibat pembelajaran daring. Proses penerapan diserahkan penuh kepada wali kelas. Serta wali kelas bebas memilih media, lokasi, hingga media dan strategi yang akan digunakan. Untuk kelas 3 dalam pelaksanaan program menggunakan media buku perpustakaan dan buku "Abaca" dengan lokasi pelaksanaan yang fleksibel, serta menerapkan metode tutor sebaya sebagai upaya mengatasi kurangnya tenaga pengajar. Dalam penerapan program dilakukan evakuasi berkala selama 3 bulan sekali. Faktor penghambat dalam implementasi pembelajaran membaca berbasis program literasi di kelas 3 dan keseluruhan MIN Salatiga yaitu: a) Alokasi waktu yang dirasa masih kurang. b) Tenaga pendidik yang belum mencukupi dengan jumlah banyaknya siswa.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 20 Oct 2023 17:05 |
Last Modified: | 20 Oct 2023 17:05 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/18447 |
Actions (login required)
View Item |