KONTRIBUSI KOMPAS.COM DALAM MELESTARIKAN KEBUDAYAAN WAYANG KULIT PADA GEN Z

purnama, Anita ayu (2023) KONTRIBUSI KOMPAS.COM DALAM MELESTARIKAN KEBUDAYAAN WAYANG KULIT PADA GEN Z. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI ANITA KPI FIX CETAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
SKRIPSI ANITA KPI FIX CETAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
SKRIPSI ANITA KPI FIX CETAK.pdf

Download (2MB)

Abstract

Purnama, Anita Ayu. 2023. Kontribusi Kompas.com Dalam Melestarikan Kebudayaan Wayang Kulit Pada Gen Z. Tahun 2023. Skripsi, Salatiga: Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Reza Ahmadiansah, M. Si. Kata Kunci: Kontribusi, Kompas.com, Wayang Kulit, Gen Z. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana kontribusi Kompas.com dalam melestarikan kebudayaan wayang kulit pada generasi Z. Untuk mengetahui bentuk berita yang disajikan Kompas.com dalam memberikan informasi kepada pembaca terutama Gen Z. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang menggunakan jenis penelitian lapangan. Data dan sumber data dalam penelitian ini meliputi data primer yakni hasil wawancara dengan Gen Z, yakni dengan mereka yang lahir pada tahun 1995-2010 dan menjadi pengguna Kompas.com. Data sekunder berpedoman pada dokumen-dokumen berupa teks-teks berita di portal Kompas.com, kajian kepustakaan, dan penelitian terdahulu sebagai bahan acuan dalam mencapai tujuan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bentuk penyajian berita Kompas.com dalam menginformasikan kepada pembaca telah memenuhi kepuasan dan kebutuhan khalayak, karena disampaikan secara real time, aktual, dan faktual, sehingga dapat dijadikan referensi. Sedangkan kontribusi Kompas.com dalam menyajikan berita kebudayaan wayang kulit masih kurang maksimal, hal ini dapat dilihat dari masih sedikitnya informasi terkait wayang kulit yang dipublikasikan, sehingga perlu ditingkatkan kembali. Meskipun demikian, bacaan tersebut sudah dinikmati oleh para Gen Z untuk memperoleh informasi terkait kebudayaan wayang kulit.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 28 Oct 2023 22:36
Last Modified: 28 Oct 2023 22:36
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/18761

Actions (login required)

View Item View Item