Judul Skripsi : IMPLEMENTASI SIKAP SOSIAL DAN SPIRITUAL PADA JAMAAH MAJELIS DOA MAWAR ALLAH DI IAIN SALATIGA TAHUN 2017

Rahmawati, Dian Vera (2017) Judul Skripsi : IMPLEMENTASI SIKAP SOSIAL DAN SPIRITUAL PADA JAMAAH MAJELIS DOA MAWAR ALLAH DI IAIN SALATIGA TAHUN 2017. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
PDF Skripsi (2).pdf

Download (1MB)

Abstract

Abstrak : Rahmawati, Dian Vera. 2017. Implementasi Sikap Sosial dan spiritual Pada Jamaah Majelis Doa Mawar Allah. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dra. Siti asdiqoh, M.Si. Kata kunci:Implementasi Sikap Sosial dan Spiritual, Majelis Doa Mawar Allah Penelitian iniberupaya untuk mengetahui implementasi sikap sosial dan spiritual pada jamaah Majelis Doa Mawar Allah IAIN Salatiga 2017.Majelis Doa Mawar Allah yaitu sebuah wadah kegiatan sosial keagamaan yang berada di bawah Biro Konsultasi Psikologi TAZKIA.Dalam kegiatan Majelis Doa Mawar Allah kita belajar saling peduli dengan orang lain dengan menyisihkan sebagian harta mereka dengan disantunkan kepada anak yatim. Dari hal tersebut peneliti tertarik untuk meneliti dan menganalisis lebih luas.Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahuisikap sosial dan spiritual pada jamaah Majelis Doa Mawar, implementasi sikap sosial dan spiritual pada jamaah Majelis Doa Mawar Allah. Jenis penelitian ini adalah termasuk jenis penelitian lapangan (field research) dan bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini meliputi sumber primer yakni hasil wawancaraPembina Majelis Doa Mawar Allah, jamaah, tim, dan sumber sekunder yang dapat berupa foto-foto kegiatan terkait kegiatan Majelis Doa Mawar Allah, buku sosial dan spiritual, profil Biro Konsultasi Psikologi TAZKIA dan profil Majelis Doa Mawar Allah. Pengumpulan data ini dilakukan dengan mengadakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Temuan penelitian ini menunjukan bahwa sikap sosial pada jamaah Majelis Doa Mawar Allah antara lain: kepedulian sosial, optimis dalam berfikir, toleransi dengan menghargai berbagai perbedaan, dan solidaritas sosial antar sesama jamaah. Sedangkan sikap spiritual antara lain: menjalankan shalat, tawakal,berdoa, dan bersyukur. Sikap tersebut telah di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Kepedulian dengan anak yatim dengan memberi santunan baik dalam bentuk uang maupun barang.Selalu berfikir positif dalam menyelesaikan masalah. Saling menghormati, menghargai dan meningkatkan rasa persaudaraan antar jamaah. kebersamaan dalam pelaksanaan penyantuan anak yatim oleh para jamaah serta rasa kesatuan tim Majelis Doa Mawar Allah dalam melayani para jamaah, hal tersebut merupakan wujud kebersamaan dan kesatuan kepentingan sehingga tewujudlah sikap solidaritas antara jamaah satu dengan jamaah yang lain.Para jamaahmelaksanakan shalat sunah hajat dan taubat masing-masing dua rakaat. Setelah shalat para jamaah berserah diri pada Allah atas apa yang telah diberikan oleh Allah kepadanya, tidak berkeluh kesah dan tidak gelisah dan terus berusaha dan berihtiar. Berdoa dengan khusuk dan mendengarkan doa. Bersyukur kepada Allah atas nikmat yang diperoleh dengan mengucapkan hamdallah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 15 Nov 2017 03:11
Last Modified: 15 Nov 2017 03:11
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/1920

Actions (login required)

View Item View Item