STRATEGI PEMBINAAN SANTRI WARIA DI PONDOK PESANTREN AL-FATAH YOGYAKARTA

Nadziroh, Laelatul (2023) STRATEGI PEMBINAAN SANTRI WARIA DI PONDOK PESANTREN AL-FATAH YOGYAKARTA. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
selesai!.pdf

Download (1MB)
[img] Text
selesai!.pdf

Download (1MB)
[img] Text
selesai!.pdf

Download (1MB)

Abstract

Nadziroh, Laelatul. 2023. Strategi Pembinaan Santri Waria Di Pondok Pesantren Al-Fatah Yogyakarta. Tahun 2019. Skripsi, Salatiga: Jurusan Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah Universitas Negeri Islam (UIN) Salatiga. Pembimbing: Muhammad Fahrudin Yusuf, M.A Kata Kunci: strategi pembinaan, waria, pondok waria Penelitian ini dilatarbelakangi karena eksistensi kaum waria yang sering dipandang sebelah mata dimana waria dianggap sebagai orang yang gagal karena tidak seperti orang pada umumnya. Diskriminasi yang timbul dimasyarakat mempersempit kesempatan waria untuk mengekspresikan keimanan mereka kepada sang pencipta. Pondok Pesantren Waria Al-Fatah Yogyakrta yang terletak di Kotagede, Yogyakarta menjadi wadah ekspresi iman para waria untuk mencari ilmu agama. Penelitian ini menggunakan data-data kualitatid dengan muted grup theory oleh Edwin Ardener dan Shirley Ardener. Penelitian ini menfokuskan pada dimensi keagamaan santri waria dan strategi pembinaan santri yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Waria Al-Fatah terhadap para santri waria. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui sikap keagamaan santri waria dan strategi pembinaan santri oleh Pondok Pesantren Waria Al-Fatah. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data pada penelitian ini dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini yaitu pada dimensi keagamaan santri waria dapat meningkatkan kualitas ibadah, menjadikan santri waria nyaman dan selalu datang ke pondok pesantren untuk meningkatkan religiutas dengan ini santri waria merasakan kedekatan dengan Allah ketika melakukan ibadah. Pada strategi pembinaan santri waria pertama mengenal para santri, kedua menentukan pesan, ketiga startegi membujuk, keempat strategi mengontrol, kelima strategi antisipasi dan keenam strategi merangkul. Dengan adanya startegi ini waria merasakan nyaman dan aman saat beribdah tanpa diskirminasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Keislaman
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 08 Nov 2023 21:40
Last Modified: 08 Nov 2023 21:40
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/19250

Actions (login required)

View Item View Item