Fitriyah, Ajna Dina (2015) PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SISWA PENYANDANG AUTIS DI SMPLB NEGERI SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2013/2014. Other thesis, IAIN Salatiga.
|
Text
Ajna Dina Fitriyah_11110067.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Siswa autis merupakan anak yang mengalami hambatan baik dari segi mental, emosi, psikomotorik serta memerlukan penanganan khusus dalam proses pembelajaran. Kunci keberhasilan proses pembelajaran tersebut ditentukan oleh beberapa komponen, diantaranya guru, metode yang digunakan, dan kurikulum. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana sistem pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada siswa penyandang autis di SMPLB Negeri Salatiga, apa saja kendala yang dialami guru pendidikan agama Islam dalam proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada siswa penyandang autis di SMPLB Negeri Salatiga tahun pelajaran 2013/2014. Hasil penelitian diharapkan dapat dipergunakan untuk memberikan informasi dan masukan kepada semua pihak terutama guru dan lembaga pendidikan. Jenis Penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dilakukan dengan memberikan makna dan dengan makna tersebut dapat diambil kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pembelajaran yang meliputi perencanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada siswa autis di SMPLB Negeri Salatiga berpedoman pada kurikulum KTSP dengan modifikasi guru. Pembelajaran PAI di SMPLB Negeri Salatiga pada siswa penyandang autis adalah (1) Materi yang disampaikan ditekankan pada materi yang bersifat praktis dengan menggunakan metode ceramah, metode quantum teaching, metode tanya jawab, metode praktek, dan metode keteladanan. (2) upaya guru PAI adalah memberikan materi yang sesuai dengan kemampuan siswa. (3) hasil pembelajaran PAI menunjukkan bahwa siswa autis sudah menjalankan ritual keagamaan dalam keseharian dan berperilaku seperti tuntunan agama. Yaitu melakukan wudhu dan sholat wajib. Kendala yang dialami guru pendidikan agama Islam diantaranya target materi PAI tidak selesai, kurangnya jumlah guru PAI, kurang disiplin nya siswa, dan SMPLB Negeri Salatiga tidak menyediakan terapi khusus untuk mengkondisikan siswa autis
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 15 Feb 2016 04:22 |
Last Modified: | 15 Feb 2016 04:22 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/194 |
Actions (login required)
View Item |