Mutmainah, Nur Dwi (2024) PENGARUH EMOTIONAL LABOR DAN BURNOUT TERHADAP KESEJAHTERAAN PSIKOLOGIS PADA KARYAWAN PONDOK PESANTREN NURUL ISLAM TENGARANK. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
Nur Dwi Mutmainah_NIM 43040190194.pdf Download (3MB) |
Abstract
Mutmainah, Nur Dwi. 2023. PengaruhEmotional labordanBurnout terhadap kesejahteraan psikologis karyawan Pondok pesantren Nurul Islam Tengaran. Skripsi. Salatiga: Program Studi Psikologi Islam Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dra. Sri Suparwi, M. A. Kata kunci: emotional labor, burnout dan kesejahteraan psikologis Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui variasi emotional labor pada karyaawan pondok pesantren Nurul Islam Tengaran. (2) Untuk mengetahui variasi burnout pada karyaawan pondok pesantren Nurul Islam Tengaran. (3)Untuk mengetahui pengaruh emotional labor dan burnoutsecara bersama-sama terhadap kesejahteraan psikologis pada karyawan pondok pesantren Nurul Islam Tengaran. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini sejumlah 60 responden dan sampel yang digunakan sebanyak 60 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan metode pengambilan data menggunakan kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Variasi emotional laborpada karyawan pondok pesantren Nurul Islam Tengaran berada dalam kategori rendah 8,3% yang berjumlah 5 orang sedang yaitu sebesar 78,3% yang berjumlah 47 orang dan kategori tinggi 13,4% yang berjumlah 8 orang dengan jumlah 100% dan responden 60 orang.(2) Variasi burnout pada karyawan pondok pesantren Nurul Islam Tengaran berada dalam kategori rendah 15% yang berjumlah 9 orang sedang yaitu sebesar 73,4% yang berjumlah 44 orang dan kategori tinggi 11,6% yang berjumlah 7 orang dengan jumlah 100% dan responden 60 orang.(3)Hasil uji hipotesis menggunakan uji F, diperoleh diperoleh F hitung > F tabel (5.222 > 3,16 dengan signifikansi (0,008 > 0,005). Hasil uji F tersebut menunjukkan bahwa variabel emotional labor (X1) dan burnout (X2) Secara bersamaan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kesejahteraan psikologis (Y). Nilai R Square yang diperoleh adalah 0,155 atau 15,5%. Hal ini berarti variabel emotional labor dan burnoutmemiliki pengaruh terhadap kesejahteraan psikologis sebesar 15,5%, sisanya sebesar 84,5% dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Terapan |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 07 Mar 2024 21:20 |
Last Modified: | 07 Mar 2024 21:20 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/19718 |
Actions (login required)
View Item |