IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KINERJA TOUR LEADER PADA KELOMPOK BIMBINGAN IBADAH HAJI DAN UMROH (KBIHU) AL WARDAH DI KABUPATEN BANYUMAS

Arafat, Fadil (2024) IMPLEMENTASI MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KINERJA TOUR LEADER PADA KELOMPOK BIMBINGAN IBADAH HAJI DAN UMROH (KBIHU) AL WARDAH DI KABUPATEN BANYUMAS. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI FADIL ARAFAT 43020190021 MANAJEMEN DAKWAH.pdf

Download (2MB)

Abstract

Arafat, Fadil. 2023. Implementasi Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja Tour Leader Pada Kelompok Bimbingan Ibadah Haji Dan Umroh (KBIHU) Al Wardah Di Kabupaten Banyumas. Tahun 2023. Skripsi, Salatiga: Program Studi Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dra. Maryatin, M,Pd. Kata Kunci: Implementasi, Manajemen SDM, Tour Leader, KBIHU Al Wardah. Penelitian ini dilakukan untuk: 1) Implementasi Mengetahui Manajemen Sumber Daya Manusia Pada Tour Leader di KBIHU Al Wardah Kabupaten Banyumas 2) Mengetahui Kualitas Kinerja Tour Leader yang Dilakukan Oleh Tour Leader KBIHU Al Wardah. 3) Mengetahui Implementasi Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja di KBIHU Al Wardah. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif, sumber data diperoleh melalui data primer yaitu hasil wawancara dengan sekretaris KBIHU Al Wardah, Tour Leader KBIHU Al Wardah dan Jamaah yang melakukan bimbingan di KBIHU Al wardah. Data sekunder berupa foto-foto dokumentasi, buku dan referensi lainnya dan data sekunder Data sekunder berupa foto-foto dokumentasi, buku dan referensi lainnya kemudian di analisis menggunakan reduksi data trianggulasi dan keabsahan data. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Implementasi Manajemen Sumber Daya Manusia Pada Tour Leader di KBIHU Al Wardah Kabupaten Banyumas dengan cara mencari bibit pegawai dari jamaah yang sudah pernah berhaji dan aktif dalam mengikuti kegiatan di KBIHU. 2) Kualitas Kinerja Tour Leader yang Dilakukan Oleh Tour Leader KBIHU Al Wardah: sertifikasi haji pada pembimbing haji, melakukan vertifikasi Haji melalui kerjasama dengan UIN Saizu Purwokerto dan Kementrian Agama Banyumas, Tour Leader mengunjungi tempat penginapan para jamaah untuk memastikan kondisinya baik ketika di tanah suci. 3) Implementasi Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja di KBIHU Al Wardah meliputi: perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Keislaman
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 15 Mar 2024 22:04
Last Modified: 15 Mar 2024 22:04
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/19910

Actions (login required)

View Item View Item