IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BELAJAR PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS 4 DI SDN 2 TURUNREJO KECAMATAN BRANGSONG KABUPATEN KENDAL TAHUN AJARAN 2022/2023

Rosyada, Amrina (2024) IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BELAJAR PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS 4 DI SDN 2 TURUNREJO KECAMATAN BRANGSONG KABUPATEN KENDAL TAHUN AJARAN 2022/2023. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
AMRINA ROSYADA 23040190030.pdf

Download (3MB)
[img] Text
AMRINA ROSYADA 23040190030.pdf

Download (3MB)
[img] Text
AMRINA ROSYADA 23040190030.pdf

Download (3MB)
[img] Text
AMRINA ROSYADA 23040190030.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Rosyada, Amrina. 2023. Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 di SDN 2 Turunrejo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal Tahun Ajaran 2022/2023. Skripsi, Salatiga: Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Jurusan Guru Kelas, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Univesitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing : Imam Mas Arum, M.Pd. Kata Kunci : kurikulum merdeka belajar dan pembelajaran bahasa Indonesia Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan implementasi kurikulum merdeka belajar pada pembelajaran Bahasa Indonesia dan problematikanya di SDN 2 Turunrejo yang difokuskan pada kelas 4. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kualitatif, dengan menjadikan wawancara, observasi dan dokumentasi menjadi sumber pengumpulan data. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, waka kurikulum, wali kelas 4 dan guru bahasa Indonesia kelas 4 serta siswa kelas 4. Analisis data yang dilaksanakan meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, teknik, dan waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) implementasi Implementasi kurikulum merdeka belajar pada pembelajaran bahasa Indonesia kelas 4 di SDN 2 Turunrejo dilaksanakan untuk memperbaiki kualitas belajar dan mengejar ketertinggalan belajar anak yang disebabkan pandemi covid-19. Pada tahun pertama (2022/2023) dilaksanakan pada kelas 1 dan 4. Adapun tahapan implementasi kurikulum merdeka belajar yaitu perencenaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran dibagi menjadi 3 kegiatan yaitu pembelajaran intrakurikuler, pembelajaran projek penguatan profil pelajar Pancasila dan pembelajaran ekstrakurikuler. Kemudian assesmen dibagi menjadi 3 jenis yaitu assesmen diagnostik, assesmen formatif, assesmen sumatif. 2) problematika implementasi kurikulum merdeka belajar pada pembelajaran bahasa Indonesia kelas 4 di SDN 2 Turunrejo yaitu: a) kurangnya pemahaman pendidik terkait implementasi kurikulum merdeka belajar; b) kurangnya media pembelajaran yang memadai; c) kemampuan belajar anak yang berbeda, sehingga mengakibakan tercapaian tujuan kurikulum tidak merata; d) kemampuan siswa yang kurang memahami beberapa kosakata dalam bahasa Indonesia

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Bahasa
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 26 Mar 2024 18:27
Last Modified: 26 Mar 2024 18:27
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/20212

Actions (login required)

View Item View Item