PENGARUH MODEL KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH TERHADAP BUDAYA ORGANISASI DAN KINERJA GURU MADRASAH IBTIDAIYAH SE-KOTA SALATIGA

AJI, BERGAS NUSWANTORI WICAKSONO (2024) PENGARUH MODEL KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH TERHADAP BUDAYA ORGANISASI DAN KINERJA GURU MADRASAH IBTIDAIYAH SE-KOTA SALATIGA. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Tesis 2021-2024 selesai.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Tesis 2021-2024 selesai.pdf

Download (2MB)

Abstract

Bergas Nuswantoro Wicaksono Aji. 2023. Pengaruh Model Kepemimpinan Kepala Madrasah terhadap Budaya Organisasi dan Kinerja Guru Madrasah Ibtidaiyah Se-Kota Salatiga. Tesis. Progam Pascasarjana Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Prof. Dr Imam Sutomo, M.Ag Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh model kepemimpinan kepala madrasah terhadap budaya organisasi dan kinerja guru Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Salatiga. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian yang bersifat kuantitatif deskriptif dengan menggunakan data primer dari para guru. Populasi penelitian 13 Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Salatiga sedangkan sampelnya 36 guru dari populasi tersebut. Instrument penggalian data berupa angket melalui daring. Penelitian ini terdiri dari 3 Variabel, yaitu model kepemimpinan kepala madrasah (X), budaya organisasi (Y1) dan kinerja Guru (Y2). Berdasarkan hasil responden tentang tanggapan model kepemimpinan kepala madrasah ibtidaiyah mendapatkan nilai sebesar 93,31 dan termasuk dalam kategori kurang atau orientasi tugas yang rendah dan hasil responden tentang tanggapan budaya organisasi mendapatkan nilai sebesar 110,24 termasuk dalam kategori cukup, responden terhadap kinerja guru mendapatkan nilai sebesar 113 dan termasuk dalam kategori cukup. Berdasarkan hasil analisisa X, Y1 tentang pengaruh model kepemimpinan kepala madrasah ibtidaiyah terhadap budaya organisasi menghasilkan nilai sebesar 0,892 maka termasuk kategori sangat kuat. Hasil analisa X, Y2 model kepemimpinan kepala madrasah ibtidaiyah terhadap kinerja guru menghasilkan nilai sebesar 0,746 maka termasuk kategori kuat. Maka dapat disimpulkan bahwa model kepemimpinan kepala madarsah ibtidaiyah tehadap budaya organisasi dan kinerja guru di madrasah ibtidayah se-Kota Salatiga memiliki pengaruh yang kuat secara signifikan. Kata Kunci: Kepemimpinan, Kepala Madrasah, Budaya Organisasi, Kinerja.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 16 Apr 2024 19:09
Last Modified: 16 Apr 2024 19:09
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/20439

Actions (login required)

View Item View Item