HAMBATAN KOMUNIKASI BAGI KELUARGA PENYANDANG TUNANETRA DI KOTA SALATIGA

M, Aditya Pratama (2024) HAMBATAN KOMUNIKASI BAGI KELUARGA PENYANDANG TUNANETRA DI KOTA SALATIGA. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Aditiya Pratama Masyhuri_43010190265.pdf

Download (3MB)

Abstract

Aditiya Pratama Masyhuri, 2024. Hambatan komunikasi bagi keluarga penyandang Tunanetra di Kota Salatiga. Skripsi. Salatiga : Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam, Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing Widayati Lestari, M. Psi. Kata kunci: Hambatan, Komunikasi, Penyandang Tunanetra Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengetahui hambatan komunikasi apa saja yang terjadi dalam keluarga penyandang Tunanetra, 2) Mengetahui upaya apa saja yang dilakukan dalam menghadapi hambatan komunikasi tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Sumber data pada penelitian ini meliputi 2 sumber yaitu sumber data primer serta sumber data sekunder. Pengumpulan data yang dilakukan meliputi observasi, wawancara serta dokumentasi, yang kemudian dianalisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan. Kemudian data yang sudah dianalisis tersebut divalidasi dengan teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan 1) faktor penghambat komunikasi bagi keluarga penyandang Tunanetra di Salatiga diantaranya kurangnya penyesuaian diri dan penerimaan keluarga dengan keadaan penyandang tunanetra, kurangnya respon positif dari keluarga dengan apa yang disampaikan oleh penyandang tunanetra, sifat penyandang tunanetra yang kurang komunikatif, 2) Sedangkan upaya yang dilakukan untuk menghadapi hambatan tersebut diantaranya saling menerima dan menyesuaikan keadaan masing-masing, memberikan pendidikan dan pengetahuan semaksimal mungkin, memperkenalkan penyandang tunanetra dengan lingkungan sekitar, memperlakukan individu penyandang tunanetra sama dengan individu non tunanetra, melakukan pendekatan dan berusaha terus menjalin komunikasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 19 Jun 2024 16:58
Last Modified: 19 Jun 2024 16:58
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/20565

Actions (login required)

View Item View Item