PEMBENTUKAN KARAKTER RELIGIUS MELALUI PROGRAM TAHFIDZUL QUR’AN PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK PERTIWI 2 NGADIROJO KECAMATAN GLADAGSARI KABUPATEN BOYOLALI TAHUN AJARAN 2023/2024

Istiqomah, (2024) PEMBENTUKAN KARAKTER RELIGIUS MELALUI PROGRAM TAHFIDZUL QUR’AN PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK PERTIWI 2 NGADIROJO KECAMATAN GLADAGSARI KABUPATEN BOYOLALI TAHUN AJARAN 2023/2024. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
ISTIQOMAH_046_PIAUD.pdf

Download (4MB)
[img] Text
ISTIQOMAH_046_PIAUD.pdf

Download (4MB)
[img] Text
ISTIQOMAH_046_PIAUD.pdf

Download (4MB)

Abstract

Istiqomah. 2024. Pembentukan Karakter Religius melalui Program Tahfidzul Qur’an pada Anak Usia 5-6 Tahun di TK Pertiwi 2 Ngadirojo Kecamatan Gladagsari Kabupaten Boyolali Tahun Ajaran 2023/2024. Skripsi. Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini. Jurusan Guru Kelas. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Ghaida Zukhruf Tsaniyatsnaini, M.Pd. Kata Kunci: Pembentukan Karakter Religius, Program Tahfidzul Qur’an Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui bentuk Program Tahfidzul Qur’an pada anak usia 5-6 tahun di TK Pertiwi 2 Ngadirojo Kecamatan Gladagsari Kabupaten Boyolali, (2) Untuk mengetahui karakter religius anak usia 5-6 tahun di TK Pertiwi 2 Ngadirojo Kecamatan Gladagsari Kabupaten Boyolali, (3) Untuk mengetahui pembentukan karakter religius melalui Program Tahfidzul Qur’an pada anak usia 5-6 tahun di TK Pertiwi 2 Ngadirojo Kecamatan Gladagsari Kabupaten Boyolali. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi yang lebih menekankan analisis proses penyimpulan secara deduktif dan induktif. Informan dalam penelitian ini terdiri dari kepala sekolah, guru kelas/tahfidz kelompok B dan wali murid TK Pertiwi 2 Ngadirojo. Hasil penelitian ini menunjukan (1) bentuk program Tahfidzul Qur’an pada anak usia 5-6 Tahun di TK Pertiwi 2 Ngadirojo Kecamatan Gladagsari Kabupaten Boyolali Tahun Ajaran 2023/2024 meliputi tiga langkah, yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian hasil akhir. (2) karakter religius yang muncul pada anak kelompok B TK Pertiwi 2 Ngadirojo, yaitu anak mampu membedakan baik buruk, beribadah dengan baik terlihat pada saat salat duha, taat kepada gurunya, disiplin, menjaga kebersihan, mandiri, jujur, ikhlas, mengucapkan dan menjawab salam, saling tolong menolong, bertanggung jawab terlihat saat melakukkan kesalahan anak mau meminta maaf, toleransi terlihat pada saat berlangsungnya program tahfidz, anak-anak yang berbeda agama tetap menghormati anak yang sedang hafalan bersama guru. (3) pendidik menggunakan beberapa metode dalam pembentukan karakter khususnya karakter religius, yang pertama adalah metode keteladanan, yaitu pendidik sebagai orang tua di sekolah harus memiliki kepribadian yang baik untuk anak didiknya, karena sejatinya guru adalah digugu dan ditiru. Jadi, apapun yang dikatakan guru yang dilakukkan guru anak pasti akan mengikuti dan mencontohnya. Metode kedua adalah pembiasaan, yaitu pendidik selalu menekankan pembiasaan yang terus menerus dipraktikkan agar anak terbiasa dan menjadi tindakan yang nyata. Metode ketiga, yaitu pendidik akan memberikan penghargaan atau reward kepada anak jika melakukan hal baik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 06 Jul 2024 23:22
Last Modified: 06 Jul 2024 23:22
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/21006

Actions (login required)

View Item View Item