EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) BERBANTUAN LKPD TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS PADA SISWA KELAS VIII SMPN 1 TANON KAB.SRAGEN TAHUN PEMLAJARAN 2023/2024

Rahmawati, Anisa Suci (2024) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) BERBANTUAN LKPD TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS PADA SISWA KELAS VIII SMPN 1 TANON KAB.SRAGEN TAHUN PEMLAJARAN 2023/2024. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Skripsi_Anisa Suci Rahmawati_ 23070190075_compressed.pdf

Download (3MB)
[img] Text
fiksss skripsi Anisa Suci 075 baru.pdf

Download (7MB)

Abstract

Rahmawati, Anisa Suci. 2024. Efektivitas Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Berbantuan LKPD Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Pada Siswa Kelas VIII SMP N 1 Tanon Kab. Sragen Tahun Pelajaran 2023/2024. Kata Kunci: Student Teams Achievement Division, LKPD, dan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Penelitian ini bertujuan guna mengetahui: (1) Apakah terdapat perbedaan rata-rata posttest kemampuan pemecahan masalah matematis dengan menerapkan model pembelajaran STAD berbantuan LKPD dan model pembelajaran discovery learning. (2) Apakah terdapat perbedaan peningkatan rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematis dengan menerapkan model pembelajaran STAD berbantuan LKPD dan model pembelajaran discovery learning. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yang menggunakan desain Pretest posttest control group designs yang merupakan eksperimen semu. Cluster random sampling digunakan untuk menentukan dua sampel, yaitu kelas VIII C sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol. Data dikumpulkan melalui tes dan lembar observasi. SPSS 25.0 digunakan untuk menganalisis data, dan uji independent sample t test dipakai untuk menguji hipotesis.   Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) berbantuan LKPD berguna untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP N 1 Tanon. Selanjutnya dapat dilihat dari keberhasilan syarat-syarat pembelajaran, yang terdiri dari: (1) Ditinjau dari segi kemampuan siswa kelas VIII dalam memecahkan masalah matematika, terdapat perbedaan rata-rata posttest yang signifikan antara kelas eksperimen (77,35) dengan kelas kontrol (70,06), dimana kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran STAD berbantuan LKPD dan kelas kontrol menggunakan model pembelajaran discovery learning; (2) Terdapat perbedaan rata-rata peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP N 1 Tanon antara model pembelajaran STAD berbantuan LKPD dan model discovery learning, yang ditunjukkan dengan nilai skor N-gain yaitu Sig. (2-tailed) 0,024 < 0,05. Dapat disimpulkan bahwa (1) terdapat perbedaan rata-rata posttest kemampuan pemecahan masalah matematis dengan menerapkan model pembelajaran STAD berbantuan LKPD dan model pembelajaran discovery learning; (2) terdapat perbedaan peningkatan rata-rata kemampuan pemecahan masalah matematis dengan menerapkan model pembelajaran STAD berbantuan LKPD dan model pembelajaran discovery learning.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 Jul 2024 21:03
Last Modified: 09 Jul 2024 21:03
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/21142

Actions (login required)

View Item View Item