, Ainur Rohmah (2024) TINJAUAN PRINSIP HUKUM ISLAM DAN RATIONAL CHOICE THEORY TERHADAP PRAKTIK BISNIS ROFI FRIED CHICKEN SALATIGA. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
SKRIPSI AINUR ROHMAH 33020200025.pdf Download (2MB) |
|
Text
SKRIPSI AINUR ROHMAH 33020200025.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Rohmah, Ainur. 2024. Tinjauan Prinsip Hukum Islam dan Rational Choice Theory Terhadap Praktik Bisnis Rofi Fried Chicken Salatiga. Skripsi. Program Studi Hukum Ekonomi Syari’ah. Fakultas Syari’ah. Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Endang Sriani, M.H. Kata Kunci: Prinsip Hukum Islam, Teori Pilihan Rasional, Praktik Bisnis Fried Chicken. Sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia, Indonesia juga berpotensi menjadi produsen makanan halal terbesar. Namun, Implementasi jaminan produk halal masih dipertanyakan, terutama di kalangan sektor ekonomi khususnya di Salatiga. Seperti halnya pada praktik bisnis Rofi fried chicken yang belum memiliki sertifikat halal. Dalam Hukum Islam, transaksi jual beli sangat diperhatikan dengan menjunjung tinggi keadilan, menegakkan kebenaran, dan menghilangkan kebatilan. Adapun teori pilihan rasional merupakan teori dengan memperhatikan logika dasar bagi setiap individu untuk menentukan preferensi secara logis. Dengan disertai teori ini, maka peneliti dapat mengetahui faktor maupun alasan yang lebih spesifik dibalik praktik bisnis tersebut. Dengan rumusan masalah: 1) Bagaimana Praktik Bisnis Rofi Fried Chicken Salatiga?. 2) Bagaimana Praktik Bisnis Rofi Fried Chicken Salatiga Ditinjau dari Prinsip Hukum Islam dan Rational Choice Theory?. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang bersifat kualitatif menggunakan pendekatan yuridis empiris. Metode pengumpulan data riset melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan metode triangulasi sumber, teknik, waktu, dan penarikan kesimpulan. Kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis Milles dan Huberman yang meliputi reduksi data, data display, dan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: 1) Pada praktik bisnis Rofi fried chicken dalam mengelola bisnisnya telah memperhatikan aspek-aspek halal. Mulai dari bahan baku yang digunakan, proses produksi, hingga proses pemasaran. Namun pada praktiknya, produk Rofi fried chicken belum memiliki sertifikat halal. 2) Menurut prinsip Hukum Islam, praktik bisnis Rofi fried chicken telah menerapkan beberapa prinsip Hukum Islam dalam kegiatan bisnisnya. Namun, masih adanya pelanggaran terhadap beberapa prinsip Hukum Islam, seperti belum adanya kejelasan sertifikasi halal pada produk bisnisnya. Sedangkan berdasarkan Rational Choice Theory milik James S. Coleman, menemukan fakta bahwa dalam memutuskan suatu preferensinya, pelaku usaha Rofi fried chicken cenderung mempertimbangkan beberapa faktor yang semaksimal mungkin dapat mendatangkan keuntungan dan meminimalisir kerugian. Diantara faktor tersebut ialah Faktor Ekonomi, Sosial, Hukum, dan Keamanan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Fiqih (Hukum Islam) |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 24 Oct 2024 13:52 |
Last Modified: | 24 Oct 2024 13:52 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/21941 |
Actions (login required)
View Item |