Asna, Nuril (2024) PENGARUH PETUNJUK PRAKTIKUM IPA BERBASIS CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI UNTUK KELAS VII SMPN 9 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2023/2024. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
SKRIPSI NURIL ASNA -23060200004_compressed (1).pdf Download (4MB) |
|
Text
SKRIPSI NURIL ASNA -23060200004_compressed (1).pdf Download (4MB) |
|
Text
SKRIPSI NURIL ASNA -23060200004_compressed (1).pdf Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK Asna, Nuril.2024. Pengaruh Petunjuk Praktikum IPA Berbasis Contextual Teaching And Learning (CTL)Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Materi Keanekaragaman Hayati Untuk Kelas VII SMPN 9 Salatiga Tahun Pelajaran 2023/2024. Skripsi, Program Studi: Tadris Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Fenny Widiyanti, M.Pd. Kata Kunci: Petunjuk praktikum IPA, contextual teaching and learning (CTL), Hasil Belajar Peserta Didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh petunjuk praktikum IPA berbasis contextual teaching and learning (CTL) terhadap hasil belajar peserta didik materi keanekaragaman hayati kelas VII SMPN 9 Salatiga tahun peajaran 2023/2024. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan model true eksperiment. Pengambilan sempel menggunakan teknik random atau acak dimana didapatkan kelas VII A sebagai kelas eksperimen dan kelas VII B sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan soal pilihan ganda, angket respon dan lembar observasi. Pengujian hipotesis dilakukan menggunakan uji koefisien korelasi, regresi linier sederhana, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan media petunjuk praktikum IPA berbasis contextual teaching and learning (CTL) terhadap hasil belajar peserta didik. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil uji T independent T-Test dan diperoleh nilai sebesar 0,019 yang artinya 0,019<0,05 maka dapat disimpulkan kedua varian mempunyai perbedaan rata-rata. Hasil uji korelasi memiliki nilai person correlation sebesar 0,532 yang artinya kedua variabel memiliki hubungan yang kuat. Pada uji regresi linier sederhana didapatkan nilai siginifikasi 0,000<0,05 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima dengan persamaan Y=47,826+0,524X. Kemudian hasil uji koefisiensi determinasi dengan r square 0,283 yang menunjukkan pengaruh media petunjuk praktikum IPA berbasis contextual teaching and learning terhadap hasil belajar peserta didik sebesar 28,3% maka dapat disimpulkan bahwa petunjuk praktikum IPA berbasis contextual teaching and learning (CTL) dapat berpengaruh terhadap hasil belajar peserta didik pada materi keanekaragaman hayati.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 29 Oct 2024 23:47 |
Last Modified: | 29 Oct 2024 23:47 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/22262 |
Actions (login required)
View Item |