Konsep Tujuan Hidup Ibnu Miskawaih

Fahreza, Alvin Nur (2024) Konsep Tujuan Hidup Ibnu Miskawaih. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Pdf Skripsi Alvin.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Pdf Skripsi Alvin.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Pdf Skripsi Alvin.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Pdf Skripsi Alvin.pdf

Download (1MB)

Abstract

Fahreza, Alvin Nur. 2024. Konsep Tujuan Hidup Menurut Ibnu Miskawaih. Salatiga: Program Studi Aqidah dan Filsafat Islam Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Drs. Juz’an, M.Hum. Skripsi ini meneliti tentang konsep tujuan hidup menurut pemikiran Ibnu Miskawaih, seorang filsuf Islam yang dikenal dengan ajarannya tentang etika dan kebahagiaan. Penelitian ini berfokus pada bagaimana Ibnu Miskawaih memandang tujuan hidup manusia dan cara mencapai kebahagiaan sejati melalui pengembangan akhlak yang mulia serta pengendalian diri. Dalam pandangan Ibnu Miskawaih, kebahagiaan bukan bersifat material melainkan spiritual yang berkaitan erat dengan kesempurnaan jiwa. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka (library research) dengan pendekatan kualitatif, di mana data dikumpulkan dari literatur yang relevan untuk menggali pandangan Ibnu Miskawaih secara mendalam dan objektif. Data yang terkumpul dianalisis untuk memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang pemikiran Ibnu Miskawaih mengenai tujuan hidup. Metode ini memungkinkan kajian yang detail terhadap konsep tujuan hidup dari Ibnu Miskawaih. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemikiran Ibnu Miskawaih tentang tujuan hidup memiliki kontribusi yang signifikan dalam memberikan panduan etika bagi individu, etika individu, bagi Ibnu Miskawaih, melibatkan pengendalian diri, kebijaksanaan, dan keadilan yang tercapai ketika manusia dapat menyeimbangkan kekuatan akal, emosi, dan nafsu. Landasan karakter manusia, menurutnya, dapat dikembangkan melalui pendidikan dan latihan yang konsisten, menjadikannya alat penting dalam pengembangan akhlak. Dengan pendekatan yang mendalam terhadap konsep etika, Ibnu Miskawaih memperkenalkan bahwa keseimbangan antara akal dan jiwa menciptakan karakter moral yang kuat, yang akan memandu individu dalam menjalani kehidupan yang berarti dan penuh kebahagiaan hakiki.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Filsafat dan Epistemologi
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 01 Nov 2024 17:17
Last Modified: 01 Nov 2024 17:17
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/22461

Actions (login required)

View Item View Item