ardianti, Yolanda violenta (2025) DINAMIKA KESENIAN JATHILAN LANGEN TURONGGO JATI DI DESA JATIJAJAR KECAMATAN BERGAS KABUPATEN SEMARANG 1991-2021. Other thesis, IAIN SALATIGA.
![]() |
Text
SKRIPSI YOLANDA.pdf Download (2MB) |
Abstract
Yolanda Violenta Ardianti, 2024. Dinamika Kesenian Jathilan Langen Turonggo Jati di Desa Jatijajar Kecamatan Bergas Kabupaten Semarang 1991-2021. Skripsi. Program Studi Sejarah Peradaban Islam. Fakultas Ushulludin, Adab dan Humaniora. Universitas Islam Negeri Salatiga 2024. Pembimbing : Dr. Taufiqul Mu’in, M .Ag. Kesenian Jathilan Langen Turonggo Jati merupakan kesenian sejenis jaran kepang di Desa Jatijajar Kabupaten Semarang yang sudah berdiri sejak tahun 1991 dan kesenian ini masih dilestarikan hingga sekarang oleh warga sekitar, di dalam setiap kesenian pasti terdapat perubahan yang terjadi secara maju dan mundur dan juga bisa dikatakan dinamika. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk menelusuri lebih dalam dinamika apa saja yang terjadi pada kesenian Jathilan Langen Turonggo Jati. Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah, melalui tahapan heuristik, kritik sumber, interpretasi, dan historiografi. Untuk mempermudah dalam menganalisis data-data yang telah dikumpulkan, penelitian ini menggunakan konsep tentang sosial budaya, pendekatan sejarah, tradisi, kebudayaan, dan seni. Hasil dari penelitian ini adalah kesenian ini berdiri pada 10 November 1991, kesenian ini dibawa oleh warga magelang yang mempunyai teman di Desa Jatijajar dan diberi nama Jathilan Langen Turonggo Jati oleh modin atau imam Desa Jatijajar. Kesenian ini pernah mengalami mati suri pada tahun 2000-2003 yang dilatar belakangi karena kemunculan gadget yang menjadi faktor utama serta beberapa faktor lainnya, tetapi pada pertengahan tahun 2003 kesenian ini mulai bangkit dan melakukan perubahan yang membuat kesenian ini semakin maju dari segi kostum, aksesoris, serta alat musik, pada tahun 2017 kesenian ini sudah berbadan hukum yang di daftarkan oleh Efendi dan pada tahun 2021 kesenian ini mulai terdaftar di dalam Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga. Kata Kunci : Kesenian, Dinamika, Jathilan Langen Turonggo Jati
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Sejarah Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 07 Mar 2025 20:32 |
Last Modified: | 07 Mar 2025 20:32 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/23228 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |